13.7 C
New York
Sunday, October 20, 2024

Bersama APHI Komda dan Daops Manggala, USI Gelar Pelatihan Pengendalian Kebakaran Hutan

Menurutnya, melalui edukasi ini, akan sangat membantu tugas Daops Manggala Agni di berbagai daerah, karena para mahasiswa yang mendapat pelatihan itu berasal dari berbagai daerah agar nantinya dapat diterapkan di daerah asal mereka.

Menimpali itu, Dekan Fakultas Pertanian USI, Dr.Roeskani Sinaga SP.MSi menambahkan, kolaborasi yang dilakukan USI dengan dua lembaga tersebut merupakan satu kemajuan bagi USI.

Di Fakultas Pertanian USI sekarang ini, terang dia, ada tiga program studi. Yakni, Program Studi Agribisnis. Program Studi Agroteknologi, dan satu lagi Program Studi kehutanan

Dalam hal ini, edukasi untuk penanggulangan dan pencegahan kebakaran hutan ini sebagai implementasi dari program studi kehutanan tersebut yang sangat perlu untuk diselenggarakan.

Baca juga: BI Gandeng Universitas Simalungun Beri Beasiswa ke Mahasiswa Berprestasi

Dia juga berharap, kegiatan serupa agar dilaksanakan secara berkesinambungan, dengan demikian mahasiswa Fakultas Pertanian USI menjadi lebih terlatih dalam pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan.

Kegiatan yang diikuti sekitar 30 mahasiswa tersebut berlangsung hanya satu hari, disertai praktik cara memadamkan api di hutan dan pencegahannya.

Edukasi yang dilakukan bagi kalangan mahasiswa Fakultas Pertanian USI, berupa pencegahan, pemadaman api dan edukasi pasca kebakaran hutan. (red/hm20)

Related Articles

Latest Articles