Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
SELEBRITI

Skandal Aborsi, Kim Seon-ho Minta Maaf pada Mantan Kekasihnya

journalist-avatar-top
By
Wednesday, October 20, 2021 09:40
8
skandal_aborsi_kim_seon_ho_minta_maaf_pada_mantan_kekasihnya

skandal aborsi kim seon ho minta maaf pada mantan kekasihnya

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID
Kim Seon-ho yang terjebak dalam rumor skandal aborsi mantan kekasihnya, akhirnya buka mulut. Kim Seon-ho minta maaf pada mantan kekasihnya.

“Saya dengan tulus minta maaf karena terlambat. Belum lama ini, ketika sebuah artikel di mana nama saya disebutkan, muncul, dan saya baru sekarang menulis karena ketakutan yang saya alami untuk masa depan. (Ini) Pertama kali,” tulis Kim Seon-ho dikutip dari Daum.

Selain itu, dia juga mengungkapkan kisahnya dan juga permintaan maafnya kepada mantan kekasihnya.

“Saya bertemu dengannya dengan perasaan yang baik. Dalam prosesnya, saya menyakitinya dengan kelalaian dan tindakan saya yang ceroboh.”

Baca juga:Kim Seon Ho Bantu Anak Penderita Leukimia Rp1,2 Miliar

“Saya ingin bertemu dengannya secara langsung dan meminta maaf terlebih dahulu, tetapi sekarang saya tidak dapat memberikan permintaan maaf yang tepat dan saya menunggu saat itu.”

“Pertama-tama, saya ingin meminta maaf dengan tulus kepadanya melalui artikel ini. Saya minta maaf karena telah mengecewakan semua orang yang percaya kepada saya dan mendukung saya sampai akhir.

Kim Seon-ho minta maaf juga karena sudah menyebabkan masalah untuk banyak orang karena kekurangan yang dimilikinya.

“Saya bisa berdiri sebagai aktor bernama Kim Seon-ho, tapi saya lupa poin itu.”

“Saya ingin meminta maaf dengan tulus kepada semua orang yang terluka. Saya tahu bahwa tulisan bodoh saya tidak akan mencapai hati banyak orang, tetapi saya mengatakan ketulusan saya setidaknya dengan cara ini. Saya benar-benar minta maaf.”

Aktor Hometown Cha Cha Cha ini disebut-sebut dicurigai melakukan penipuan pernikahan dan aborsi. Kecurigaan ini muncul setelah mantan pacarnya angkat bicara dan mengklaim dia pernah hamil anak aktor K yang diduga sebagai Kim Seon-ho pada Juli lalu saat keduanya masih berkencan.

Kronologi nama aktor papan atas itu terseret rumor ini bermula dari sebuah unggahan daring dari seorang netizen yang berinisial A di sebuah forum internet pada Minggu (17/10/21).

Dalam unggahan itu, A mengaku sebagai perempuan yang dipaksa mengaborsi kandungannya oleh seorang aktor yang disebut berinisial K dan kini sudah menjadi mantannya.

A mengaku hamil saat masih menjadi kekasih aktor K usai keduanya melakukan hubungan seksual tanpa pengaman. Ia juga mengatakan mengetahui kondisi tubuhnya sebenarnya lemah untuk hamil.

Namun A menyebut aktor K yang semula berjanji bertanggung jawab, berubah pikiran. A menuding K menghalangi keputusannya untuk melahirkan bayi dalam kandungan tersebut dan memintanya untuk melakukan aborsi.

Selain soal aborsi, Kim Seon-ho juga disebut-sebut sebagai orang yang sering bergosip tentang aktor lain, sutradara, dan staf film lain yang bekerja dengannya. Dia disebut juga kerap bicara kasar. Dalam pernyataanya tersebut, Kim Seon-ho minta maaf juga kepada orang yang pernah bekerjasama dengannya.

Baca juga:Film Terbaru Song Joong-ki Tayang 5 Februari

Pernyataan Agensi
Agensi yang menaungi Kim Seon-ho, SALT Entertainment, akhirnya buka suara merespons rumor soal aktor K yang mengarah pada artis asuhan mereka itu.
“Kami sungguh meminta maaf tidak segera memberikan tanggapan cepat,” kata SALT Entertainment dalam pernyataan singkat seperti diberitakan Sport DongA, Selasa (19/10/21) pagi.

“Kami saat ini sedang memahami fakta dari artikel anonim tersebut. Mohon tunggu sedikit lebih lama lagi karena faktanya belum dikonfirmasi dengan jelas,” lanjut pernyataan itu.

Setelah diam tanpa klarifikasi, Kim Seon-ho minta maaf atas skandal yang beredar luas di publik. (cnn/hm06)

 

journalist-avatar-bottomLuhut

RELATED ARTICLES