-1.7 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Ganjar Tanggapi Pencopotan Baliho Bergambar Dirinya di Pematang Siantar

Asahan, MISTAR.ID

Ganjar Pranowo memberikan tanggapan terkait aksi pencopotan baliho bergambar dirinya sebagai bakal calon presiden (Bacapres) oleh Satpol PP di Pematang Siantar. Dalam keterangannya, Ganjar mengungkapkan bahwa ia telah berusaha untuk berkomunikasi dan mengklarifikasi masalah tersebut.

“Saya sudah meminta komunikasi, klarifikasi soal itu. Masyarakat jangan marah, semua tenang saja sudah ada komunikasi dengan pemerintah dari Siantar atau dengan Satpol PP nya,” ungkap Ganjar ketika dikonfirmasi wartawan usai pertemuan dengan tokoh masyarakat di Kisaran, Sabtu (11/11/23) malam.

Ganjar Pranowo juga menegaskan bahwa dalam situasi seperti ini, pemasangan baliho harus dilakukan sesuai dengan aturan yang berlaku. Ia mengakui perlunya penjelasan lebih lanjut dari Pemerintah, Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) terkait tata cara pemasangan baliho.

Baca juga: Ganjar Pranowo Sambangi Kisaran, Agendanya Berdialog dengan Warga

“Perlu juga dijelaskan mungkin dari Pemerintah, dari KPU, dari Bawaslu pasangnya (harus) benar. Jadi harus taat kalau itu tidak benar (melanggar aturan). Kalau kami salah, kami terima,” tambahnya.

Sebelumnya, Satpol PP di Pematang Siantar, Sumatera Utara, mencopot sejumlah baliho yang tidak hanya milik Ganjar Pranowo tetapi juga baliho peserta pemilu 2024 lainnya. Pencopotan dilakukan karena pemasangan baliho tersebut melanggar aturan, terutama di fasilitas umum dan sekitar lingkungan pendidikan. (Perdana/hm20)

Related Articles

Latest Articles