Jakarta, MISTAR.ID
Valentino Rossi diprediksi tidak akan melanjutkan karier sebagai pembalap setelah musim ini berakhir. Mantan pembalap MotoGP Sito Pons menduga Rossi akan segera pensiun. Ia, yang merupakan pebalap MotoGP era 1980 hingga 1990-an, mengaku merasakan kondisi yang sama dengan Rossi saat ini ketika menjelang masa pensiunnya dari MotoGP pada 1991.
“Ini juga terjadi pada saya. Ketika Anda mulai bertanya-tanya apakah akan lanjut atau tidak dalam pikiran Anda, Anda berarti sudah keluar dari pertunjukkan. Saya pikir Rossi tidak akan melanjutkannya setelah musim ini,” ujar Sito Pons.
Ada banyak spekulasi tentang masa depan Rossi dan menurut Sito Pons hal tersebut sedikit demi sedikit akan mempengaruhi psikologisnya. “Saya adalah penggemar Valentino. Ketika seorang pembalap dalam situasinya sangat sulit. Saat Anda balapan dengan sepeda motor, Anda tidak boleh ragu. Pesan itu akan masuk ke kepalanya yang membuatnya kehilangan konsentrasi dan target,” ucap Sito Pons.
Baca Juga:Quartararo Juara Lagi, Marquez ke-7, Rossi Terjatuh
“(Sugesti itu) Sedikit demi sedikit, masuk ke dalam kepalanya. Anda tidak tahu mengapa Anda tidak menjadi lebih kuat dan keraguan mulai menghantui kepala Anda,” ujar Sito Pons menambahkan.
Di MotoGP musim ini, Rossi belum pernah menembus 10 besar. Pada MotoGP Qatar yang menjadi seri pembuka musim ini Rossi finis ke-12. Lalu, di MotoGP Doha Rossi finis di urutan ke-16. Kemudian, pada MotoGP Portugal dia gagal finis dan di MotoGP Spanyol Rossi finis di posisi ke-17. Balapan MotoGP Prancis bakal berlangsung pada 16 Mei mendatang. (cnn/hm12)