2.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Blaydes Klaim Jadi Petarung Paling Berbahaya di UFC

Jakarta, MISTAR.ID

Curtis Blaydes bisa berbangga hati. Dalam UFC pekan ini, ia akan menghadapi Derrick Lewis. Ia menganggap dirinya merupakan petarung kelas berat paling berbahaya di UFC saat ini.

“Saya adalah petarung paling berbahaya di kelas berat dalam seluruh situasi yang bisa dibayangkan,” ucap dia, Kamis (18/2).

Blaydes yakin kemenangan atas Lewis bisa membuatnya makin dikenal dan diwaspadai banyak orang. “Saya sudah memenangkan empat laga beruntun dan setelah saya mengalahkan Lewis, saya akan mendapatkan kehormatan yang layak saya dapatkan. Jika Anda bisa mengalahkan orang yang paling banyak dibicarakan, tentu keriuhan akan berada di sisi Anda,” ujar Blaydes.

Baca Juga:Blaydes Hajar Volkov di Pertarungan Ketat UFC

Blaydes yakin dirinya tidak akan gentar dengan pukulan Lewis karena ia juga punya senjata mematikan. “Saya menghormati kekuatan Derrick. Saya mengerti, dalam kondisi berdiri, Lewis adalah ancaman nyata. Namun saya bukan sekadar grappler, saya juga punya pukulan yang kuat,” ujarnya.

“Derrick Lewis hanya punya satu jalan untuk menang, yaitu membuat saya tetap berdiri dan hal itu adalah sesuatu yang tidak akan saya biarkan terus terjadi,” kata Blaydes.

Bila Blaydes bisa menaklukkan Lewis, kemungkinan jalan menuju perebutan gelar juara makin dekat. Namun Blaydes tetap harus bersabar karena Jon Jones akan lebih dulu dapat giliran untuk duel perebutan gelar melawan pemenang Stipe Miocic vs Francis Ngannou bulan depan. (cnnindonesia/hm12)

Related Articles

Latest Articles