20.2 C
New York
Monday, June 10, 2024

Wali Kota Siantar Cup 2024 Bergulir, 14 Klub Bersaing Perebutkan Belasan Juta Rupiah

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Susanti Dewayani didampingi sejumlah Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan kick off tanda dimulainya Kejuaraan Sepakbola Antar Klub U-17 memperebutkan Piala Wali Kota Pematangsiantar Tahun 2024, di Lapangan Farel Pasaribu, Kecamatan Siantar Marihat, pada Senin (10/6/24).

Kejuaraan tersebut diikuti 14 klub yang memperebutkan hadiah belasan juta rupiah.

Wali Kota Susanti dalam sambutannya menyampaikan, pertandingan antar klub tersebut menunjukkan bangkitnya sepak bola di Kota Pematangsiantar.

Baca juga:Turnamen Wali Kota Cup 2024 Dibuka, Stadion Sangnaualuh Mangkrak, Edy Rahmayadi Tipu-tipu

“Tahun lalu telah kita laksanakan untuk SMA sederajat. Dan tahun ini dipersingkat lagi menjadi antar klub,” sebutnya.

Dia memastikan pertandingan sepak bola itu akan dilakukan secara berkesinambungan di tahun depan. Menurutnya, olahraga sepak bola selain sebagai sarana mengasah bakat dan mencari bibit muda, juga memberikan pelajaran kerja sama tim.

“Karena jika sendiri-sendiri, bola itu tidak akan masuk ke gawang,” katanya.

Susanti juga mengatakan, setelah kejuaraan sepak bola tersebut selesai, Lapangan Farel Pasaribu segera direvitalisasi.

Baca juga:Ratusan Pelajar Ikuti English Tournament-Wali Kota Cup 1 Pematang Siantar 2023

“Nantinya lapangan ini akan memenuhi standar untuk dapat digunakan dalam sebuah event yang lebih kompetitif,” pungkas Susanti.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, M Hammam Sholeh dalam laporannya menyampaikan, kegiatan ini bertujuan dalam meningkatkan bakat dan minat olahraga di Kota Pematangsiantar. Serta mengembangkan olahraga sepak bola, sekaligus mencari bibit potensial.

Dikatakan, kegiatan dilaksanakan selama 14 hari dengan hadiah Piala Tetap Wali Kota Pematangsiantar. Piala diberikan untuk juara 1, 2, 3 dan 4, serta medali dan uang pembinaan.

“Juara pertama Rp 15 juta, kedua Rp 12 juta, ketiga Rp 10 juta dan harapan satu Rp 7 juta. Selain itu, hadiah sebesar Rp 2 juta kepada pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak nantinya,” ucapnya.

Baca juga:Leverkusen Catat Sejarah Sebagai Klub Bundesliga Pertama Jadi Juara Tanpa Pernah Kalah

Sebagai informasi, pertandingan pertama antara PS DLH Pemko Pematangsiantar vs Bintang Muda FC. Sebanyak 14 klub yang bertanding dibagi menjadi 4 grup.

Grup A yakni PS Al-Washliyah, Siantar City FC dan PS Putra Bangsa. Grup B diisi oleh Boraspati FC, PS Harapan Jaya dan PS Pemko Pematangsiantar.

Sedangkan di grup C yakni Mantap FC, Putera Siantar FC, Pioner FC dan Gass FC. Di grup D ada Relasi Siantar FC, PS DLH Pematangsiantar, Peslap Qwei FC dan Bintang Muda FC. (Jonatan/hm16)

Related Articles

Latest Articles