13.8 C
New York
Sunday, October 6, 2024

Kualifikasi Piala Dunia 2026, Eks Penyerang Timnas Indonesia Beberkan Kunci Tim Asuhan Shin Tae-yong Mampu Bersaing

Menurutnya, tim seperti Korea Selatan yang saat bertemu Jerman di Piala Dunia 2018 mereka tak diungglkan. Namun, tim asal Negeri Ginseng tersebut sukses mengalahkan Jerman.

Begitu juga saat edisi sebelumnya di Piala Dunia 2022, kala Jepang tak diunggulkan karena bergabung dengan tim-tim raksasa sepertu Jerman, Spanyol, dan Kosta Rika.

Namun, Jepang yang tak diunggulkan itu sukses membuat kejutan dan berhasil mengalahkan tim kuat seperti Spanyol dan Jerman. Melihat itu, menurut Osas, bukan tidak mungkin timnas Indonesia buat kejutan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia nanti.

Menurut Osas, tim Merah Putih pasti bisa bersaing dengan tim-tim kuat ini. Kunci atau syaratnya timnas Indonesia bisa bersaing dalam grup C ini yakni para peman tak mudah menyerah dan harus terus kerja keras.

Baca juga : Drawing di Malaysia Hari ini, Timnas Indonesia Bakal Masuk Grup Neraka Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pemain naturalisasi asal Nigeria itu menegaskan dalam sepak bola saat ini kerja keras bisa mengalahkan talenta. Untuk itu, kuncinya tim Merah Putih harus bekerja keras agar bisa mengalahkan dan mengimbangi permainan tim-tim kuat seperti Jepang hingga Arab Saudi.

“Sepak bola ini kalau melihat kemarin saja Korea bisa mengelahkan Jerman, apa yang tak bisa. Tidak ada yang tak mungkin. Dulu namanya talenta lebih bagus, sekarang kerja keras kalahkan talenta. Itu yang sekarang,” tegasnya.

Untuk itu, Osas Saha menilai timnas Indonesia bakal mampu meraih keberhasilan dan kejutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia nanti.

“Jadi tidak ada yang nama negara besar lagi, kalau tidak kerja keras, kalah. Tapi kalau negara kecil bisa bekerja keras, pasti bisa sukses,” pungkas pemain berusia 27 tahun itu. (bolasports/hm18)

Related Articles

Latest Articles