23.4 C
New York
Monday, April 29, 2024

Dua Kali Kalah dari Libya, STY Minta Suporter Timnas Indonesia Sabar

Jakarta, MISTAR.ID

Dua kekalahan yang didapat Timnas Indonesia kala melakoni laga persahabatan kontra Libya menuai banyak kritik dari para suporter yang menuangkannya melalui media sosial (medsos).

Memang meski kembali menelan kekalahan, permainan Timnas Indonesia jauh lebih bagus daripada saat kalah 0-4 dari Libya di pertemuan pertama. Bahkan, skuad Garuda terbilang tidak beruntung menelan kekalahan setelah Rizky Ridho melakukan blunder.

Dengan kondisi ini, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong (STY) meminta para fans Timnas Indonesia tetap bersabar.

“Saya juga pasti ingin meraih kemenangan di setiap pertandingan. Tapi selama ini skuad kami perkembangannya kurang, jadi ke depan pasti akan lebih baik,” ujar STY usai Indonesia vs Libya leg kedua, Jumat (6/1/24) malam.

Baca Juga : Vidio Tayangkan 2 Laga Timnas Indonesia Versus Libya

STY meminta kepada suporter jangan terlalu buru-buru memberikan penilaian atas perkembangan tim. Dia juga menyatakan sedikit lebih bersabar untuk kemajuan sepak bola Indonesia pasti akan lebih membaik.

“Untuk leg kedua melawan Libya saya mengaku puas dengan permainan anak-anak,” katanya.

Pelatih asal Korea Selatan (Korsel) itu mengatakan, laga melawan Libya menjadi persiapan yang penting jelang bertemu Irak pada pertandingan pertama di Piala Asia 2023 pada 15 Januari mendatang.

“Para pemain sudah bekerja keras semuanya. Di luar skor akhir, saya puas dengan performa pemain di pertandingan hari ini,” ungkapnya.

Baca Juga : Starting XI Timnas Indonesia Diperkuat 10 Pemain Naturalisasi

Diketahui, Timnas Indonesia kalah dua kali saat melawan Libya dalam partai persahabatan. Di leg pertama, Asnawi dkk kalah 4-0. Sementara pada leg kedua Indonesia kalah tipis 2-1.

Selanjutnya skuad Timnas Indonesia akan meninggalkan Turki dan melanjutkan persiapan di Doha, Qatar. Timnas juga masih akan menjalani satu pertandingan uji coba melawan Iran di Doha pada 9 Januari mendatang. (mtr/hm24)

Related Articles

Latest Articles