14.8 C
New York
Friday, October 4, 2024

Jajanan Kuliner Festival UMKM PON XXI Aceh-Sumut 2024 Disuguhkan di Lapangan Astaka Pancing

Logo PON Aceh-Sumut.(f:ist/mistar)

Medan, MISTAR.ID

Tak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 juga menjadi sebuah kesempatan emas bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk memamerkan produk-produk kuliner mereka.

Di antara keramaian dan semangat olahraga, pedagang makanan UMKM hadir dengan berbagai hidangan khas yang menggugah selera, mulai dari dimsum, mie, hidangan nasi, hingga aneka kue dan minuman segar.

Kehadiran mereka tidak hanya menambah semarak acara, tetapi juga memperkenalkan kekayaan kuliner lokal kepada para pengunjung dari berbagai daerah pada ajang bergengsi Indonesia ini.

Baca juga : Festival UMKM PON 2024 Libatkan 300 UMKM Se-Sumut

Lini, pegawai dari Stand nasi goreng (Nasgor) Basmati di Lapangan Astaka Pancing Jalan William Iskandar Pasar V Kelurahan Kenangan Baru Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang juga turut merasakan euforia dari PON XXI.

“Senang bisa ikut menampilkan makanan kami disini. Memang ada jam ramainya, biasanya jam makan siang, lalu sore ke malam yang paling ramai,” katanya kepada Mistar.id, Selasa (10/9/24).

Menggunakan beras Basmati dan bumbu racikan sendiri, menjadi ciri khasnya, dengan varian harga mulai dari Rp20.000 hingga Rp40.000 per porsinya, Stand Nasgor Basmati, sebutnya bisa menjual 40 sampai 50 porsi per harinya.

Related Articles

Latest Articles