15.8 C
New York
Wednesday, September 11, 2024

13 Tahun Geluti Dancesport, ini Kisah Stevany Raih 2 Medali Emas untuk Sumut

Logo PON Aceh-Sumut.(f:ist/mistar)

Medan, MISTAR.ID

Atlet Dancesport Sumatera Utara (Sumut), Stevany berhasil menorehkan catatan emas usai menyumbangkan dua medali emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 di Hotel Santika Dyandra, Medan.

Stevany berhasil mendulang dua medali emas di nomor pertandingan Latin Line Dancesport Cha Cha dan Latin Line Dancesport Rumba Samba. Masing-masing dia dapati pada Selasa (10/9/24) dan hari ini.

“Senang, terharu dan bangga dan yang paling penting bersyukur. Kalau kendala pada pola pikir sendiri sih, maksudnya tu kayak kita selalu mikir bisa gak ya, tapi ya kita harus bisa, karena musuh kita itu diri sendiri, jadi kita yang harus mengontrol itu semua,” ujarnya kepada Mistar.id, Rabu (11/9/24).

Baca juga : Mulai Dipertandingkan, Dancesport Sumut Diharapkan Raih 4 Emas PON

Stevany mengatakan sudah menggeluti dunia Dancesport sejak 13 tahun lalu. Dia pun bersyukur bisa mendapatkan medali emas pertamanya.

“Saya sendiri di Dancesport sudah 13 tahun, bermain di PON sudah dua kali, sekarang dan saat di Jabar 2016, karena dia Papua kan Dancesport tidak ada. Pada saat di Jabar saya bisa main 4 kelas, jadi dulu dapat dua perak dan dua perunggu,” jelasnya.

Related Articles

Latest Articles