0.3 C
New York
Sunday, January 12, 2025

Tinjau Vaksinansi Masal, Bupati Deli Serdang: Masyarakat Jangan Takut di Vaksin

Deli Serdang, MISTAR.ID

Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan menegaskan, Covid-19 itu ada dan nyata. Bahkan keluarganya juga ada yang terpapar, bahkan meninggal karena Covid-19.

Untuk itu, ia meminta agar masyarakat Deli Serdang jangan takut di vaksin karena hal itu merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Sekali lagi saya tegaskan, Covid-19 itu ada, karenanya masyarakat jangan takut di vaksin,” kata H Ashari Tambunan dihadapan warga pada pelaksanaan vaksinasi massal 10 ribu orang di Pusat Pengembangan Produk Unggulan Daerah (P3UD) Deli Serdang Tanjung Morawa, Selasa (8/6/21).

Baca Juga:GTRA Lakukan Rapat Koordinasi, Wabup Deli Serdang: Harus Ada Sinerjitas antara ART/BPN dengan Pemda

Bupati menjelaskan, vaksinasi secara massal ini dilakukan bersama-sama di 34 Puskesmas yang tersebar di 22 Kecamatan se Kabupaten Deli Serdang, selain itu setiap harinya Puskesmas tersebut melakukan layanan vaksinasi.

“Yang perlu dilakukan oleh masyarakat adalah datang membawa KTP untuk kemudian memperoleh vaksin. Vaksinasi ini adalah merupakan salah satu upaya yang paling penting untuk meningkatkan imunitas masyarakat. Kalau imunitas ini tercapai, Insya Allah pandemi Covid-19 bisa dikendalikan. Sehingga masyarakat bisa hidup normal seperti sediakala,termasuk ekonomi. Yang lebih penting lagi,anak-anak kembali ke bangku sekolah mengikuti pelajaran sebagaimana sebelum pandemi Covid-19,” papar Ashari.

Sampai tanggal 7 Juni 2021 sebutanya, ada sebanyak 6.715 orang warga Deli Serdang yang terkonfimasi positif Covod-19. Sedangkan kasusu aktif sebanyak 346 orang,meninggal dunia 380 orang.

Baca Juga: Dinas Perkim Deli Serdang Bagi-bagi Proyek Rp50 Juta

“Keseterdiaan tempat tidur untuk pelayaman Covid’19 sebanyak 588 tempat tidur dan yang sudah terpakai sebanyak 247 tempat tidur (42,01 %),” jelasnya.

Ashari Tambunan juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak, seperti TNI-Polri, tenaga kesehatan, aparat pemerintahan, tokoh masyarakat yang telah membantu Pemkab Deli Serdang terhadap pandemi Covid-19.

Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Deliserdang, Ashari mengajak untuk tidak pernah ragu terhadap vaksinasi. Kalau tidak memungkinkan vaksinasi hari ini,  tambahnya, beberapa hari ke depan dapat di P3UD dan seluruh Puskesmas. Karena setiap saat di 34 Puskesmas dan fasilitas layanan kesehatan yang dimiliki Pemkab Deli Serdang layanan vaksin tersedia yang kesemuanya tanpa dipungut biaya.

Baca Juga: Dairi Zona Merah Penyebaran Covid-19

“Sekali lagi, kebersamaan kita menentukan apakah kita berhasil mengendalikan keberadaan pandemi Covid-19,” tuturnya  seraya menambahkan bahwa Pemkab Deli Serdang akan terus menerus melakukan upaya 3 T yakni testing, treching dan treatmen agar protokol kesehatan benar-benar dilangsungkan.

Bupati juga menyampaikan bahwa, dalam proses penanganan keberadaan Covid-19 salah satu strategi selain daripada 3 T yang dilakukan secara masif, pemerintah juga berupaya untuk terus menerus melakukan kegiatan yang memastikan masyarakat mengikuti protokol kesehatan kesehariannya. Disamping itu, berupaya mencegah jatuhnya korban dan banyaknya orang yang terpapar.

Hadir dalam kegiatan itu, Wakil Bupati Deli Serdang, HM Ali Yusuf Siregar, Kajari Deliserdang Jabal Nur,SH, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Yemi Mandagi, Dandim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara,Sekdakab Darwin Zein dan pimpinan OPD lainnya. (rinaldi/hm13)

 

 

 

Related Articles

Latest Articles