18.2 C
New York
Saturday, June 29, 2024

Kunker ke Polres Taput, Ini Pesan Kapolda Sumut

Taput, MISTAR.ID

Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapolda Sumut) Irjen Agung Setya Imam Efendi, melakukan kunjungan kerja ke Polres Tapanuli Utara (Taput), Selasa (14/5/24) sore.

Saat memimpin apel sore, Irjen Agung menyampaikan beberapa pesan dan arahan kepada anggotanya. Ia mengatakan, Polres Tapanuli Utara bisa dilihat dari karakteristik wilayah dalam pelaksanaan tugas dan kehidupan sehari-hari.

“Jadi, saya ingin menyampaikan bahwa masyarakat dapat melihat kita semua seperti apa dan kita juga dapat melihat masyarakat kita seperti apa,” ujar Agung dalam keterangan tertulis yang diterima mistar, Rabu (15/5/24) pagi.

Baca juga: Kapolda Sumut: Angka Kejahatan di Sumut Turun

Agung menjelaskan, tindakan-tindakan yang akan diambil personel kepolisian di lapangan akan menjadi cerminan bagi masyarakat. Sebab, masyarakat akan melihatnya dan selanjutnya akan mengikuti.

“Masyarakat akan mengikuti kita (polisi) jika selalu melakukan kebaikan. Namun sebalik jika perbuatan buruk yang dilakukan maka masyarakat akan menilai juga mengikuti,” urainya lagi.

Terlepas dari umur, perbedaan , gender, atau jenis kelamin, lanjutnya, semua itu akan melihat bagaimana polisinya.

“Jadi kenapa begitu, saya ingin melihat sedikit ulasan apel sore hari ini, karena sejatinya yang menjadi perhatian dari masyarakat adalah polisinya,” tandasnya.

“Kita sering mendengar polisi itu bayang-bayang masyarakat. Apabila masyarakatnya jelek polisinya juga jelek. Tetapi sejatinya tidak, bisa terbalik kalau kita melihat dari dinamika ketika masuk Tapanuli Utara bahwa keberadaan kepolisian itu menjadi perhatian masyarakat,” lanjut mantan Asops Kapolri tersebut.

Baca juga: Warga Keluhkan Maraknya Judi, Polres Taput dan TNI Pasang Stiker Imbauan

Maka dari itu, Agung berharap kepada 161 personel Polres Tapanuli Utara yang mengikuti apel agar bisa merubah karakteristik masyarakat menjadi lebih baik.

“Polisi harus dapat memberikan rasa aman, nyaman kepada masyarakat di Kabupaten Tapanuli Utara,” harapnya.

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh sejumlah Pejabat Utama Polda Sumut. (matius/hm22)

Related Articles

Latest Articles