21.9 C
New York
Friday, September 27, 2024

Wujudkan Pilkada Aman di Tapteng, Tokoh Agama Diminta Serukan Pesan Perdamaian

Pemkab Tapteng, sambung Nurjalilah, sangat mengharapkan tokoh agama dapat memberikan edukasi politik kepada masyarakat di lingkungannya masing-masing, untuk memahami proses demokrasi dan pentingnya partisipasi masyarakat dalam Pilkada melalui Ceramah, Khotbah dan kegiatan Keagamaan lainnya.

“Dengan demikian masyarakat akan lebih paham dan termotivasi untuk terlibat dalam proses demokrasi dengan cara yang positif dan konstruktif,” katanya.

Baca juga : Pengamanan Pilkada 2024 di Tapteng Siagakan 210 Personel Gabungan

Kapolres Tapteng, AKBP Basa Emden Banjarnahor menyampaikan Pilkada merupakan salah satu proses demokrasi yang harus dilaksanakan dan diharapkan perbedaan-perbedaan tidak menimbulkan perpecahan dan pertikaian di tengah-tengah masyarakat

“Proses demokrasi ini harus menjadi perekat dan persatuan, maka diharapkan terjalinnya kerjasama untuk menghasilkan Pilkada yang baik, dimana masyarakat dan kita semua menginginkan pelaksanaan Pilkada berjalan aman damai sejuk tertib dan lancar,” tegas Kapolres. (feliks/hm18)

Related Articles

Latest Articles