Tanjungbalai, MISTAR.ID
Bragam macam cara yang dilakukan Personil Polres Tanjungbalai ini untuk menjaga tertib berlalulintas. Kali ini Satuan Lalulintas Polres Tanjungbalai melaksanakan himbauan penggunaan helm SNI giat yang dilaksanakan di jalan raya disekitar wilayah hukum Polres Tanjungbalai dengan menerapkan secara humanis dan simpatik kepada masyarakat kota Tanjung balai dengan terus memberikan himbauan menggunakan spanduknya “Masih Tak pakai helm SNI, Malu Dong! terus saja tak hentinya dilakukan.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Ahmad Yusuf Afandi SIK,MM melalui Kasat Lantas AKP HW Siahaan menyampaikan untuk menjamin keselamatan warga saat berkendara kami himbau agar warga tanjung balai menggunakan helm saat berkendara yang sesuai standart Nasional Indonesia (SNI), dalam giat yang melibatkan KBO dan Para Kanit Sat Lantas serta Personil Sat Lantas secara humanis dan simpatik kepada masyarakat agar terciptanya kamseltibcarlantas.
Menurutnya,adapun cara kami bertindak dengan Mensosialisasikan kepada pengendara sepeda motor untuk melengkapi SIM dan STNK yang masih berlaku, Melengkapi kelengkapan kendaraan sesuai standart (Kaca Spion, TNKB, Knalpot Standart) dan Menggunakan Helm SNI bagi pengendara dan yang dibonceng.
Baca juga:Sial! Pria Pakai Helm LTD Merah Mengutil di Alfamart Terekam CCTV
“Hasil kegiatan pengendara sepeda motor menyadari tentang penggunaan Helm SNI dalam mengendarai sepeda motor dan Masyarakat memahami tentang pentingnya melengkapi kelengkapan sepeda berupa SIM dan STNK, terhadap pelanggaran tidak dilakukan penindakan dengan tilang namun dilakukan teguran,” kata AKP. H.W Siahaan. (saufi/hm06).