25.7 C
New York
Wednesday, July 3, 2024

Proklim Diharapkan Dapat Membentuk Karakter Masyarakat Tebing Tinggi Tetap Menjaga Lingkungan

Lebih lanjut Hasbi memaparkan, sosialisasi Proklim bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai perubahan iklim dan dampak yang ditimbulkan sehingga seluruh pihak terdorong untuk melaksanakan aksi nyata dalam menghadapi perubahan iklim.

“Proklim berkontribusi terhadap upaya pengurangan emisi gas rumah kaca. Dimana, emisi gas rumah kaca menjadi salah satu indikator kinerja Pemerintah Kota Tebing Tinggi. Pembentukan kampung iklim ini harus mendapat dukungan dari pihak kecamatan dan kelurahan,” ujar Hasbi.

Baca juga: Anggota DPR RI Imbau Masyarakat Menjaga Iklim Investasi

Menurut Ahli Muda Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Tengku Dianingrum menjelaskan tentang manfaat proklim dan kontribusinya terhadap perubahan iklim.

“Proklim memberikan kontribusi terhadap upaya penanganan perubahan iklim secara global. . Pun untuk meningkatkan ketahanan masyarakat dalam menghadapi variabilitas iklim dan dampak perubahan iklim,”jelasnya. (Nazli/hm20)

Related Articles

Latest Articles