Toba, MISTAR.ID
Untuk percepatan vaksinasi Covid-19 terus berlanjut di Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara. Hari ini, Jumat (13/8/21), bertempat di Gedung Serbaguna HKBP sebanyak 200 orang tenaga kesehatan (Nakes) RSU HKBP Balige termasuk puluhan pemuka agama dan pengurus gereja akan menjalanani vaksinasi Sinovac yang tertama.
Mereka akan disuntik dosis 1 vaksin Sinovac, proses vaksinasi berlangsung dalam penerapan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, ujar Rina selaku vaksinator.
Direktur RSU HKBP Balige Benny Sinaga, mendukung percepatan vaksinasi, dia berharap pasca penyuntikan ini diharapkan para nakes terlindungi dan kekebalan tubuh bertambah untuk menankal sebaran corona dan tubuh semakin kebal saat bekerja memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Baca Juga:Â 70 Nakes di RS HKBP Balige Toba Disuntik Vaksin Moderna Dosis 3
Disamping penyuntikan, kepatuhan terhadap prokes lebih dikedepankan guna mengantisipasi penyebaran Covid-19, yang saat ini masih meninggi di Toba, kata Benny.
Ketua Yayasan Kesehatan RSU HKBP Balige Letjen TNI Purn. Hinsa Siburian, berkesempatan meninjau langsung penyuntikan vaksin.(james/hm02)
Pemuka Agama dan Nakes RSU HKBP Balige divaksin Sinovac dosis pertama.(foto:james/mistar)