Galian C Ilegal Beroperasi di Lereng Bukit Danau Toba Diminta Ditindak
galian c ilegal beroperasi di lereng bukit danau toba diminta ditindak
Toba. MISTAR.ID
Aktivitas tambang mineral batu-batuan ilegal di lereng perbukitan Danau Toba yang berlokasi di Desa Siregar Aek Nalas Kecamatan Uluan, dan Galian C di Desa Horsik Kecamatan Ajibata Kabupaten Toba, hingga saat ini masih tetap beroperasi sehingga membuat sejumlah warga kecewa.
Keberadaan tambang galian C ilegal tersebut akan semakin memperparah panorama kawasan Danau Toba.
“Selain merusak panorama, tambang galian C tersebut juga merusak lingkungan dan akan berdampak buruk bagi ekosistem dan berbagai kalangan masyarakat yang bukan hanya warga setempat, namun masyarakat dari luar daerah juga akan merasakan kekhawatiran,” ujar M Siburian, Minggu (11/4/21).
M Siburian juga menuturkan, kegiatan penambangan ilegal itu masih tetap beroperasi dan semakin menjadi-jadi. Bahkan setiap harinya, puluhan kapal lalu lalang untuk mengangkut batu hasil produksi tambang ilegal dari lereng ke berbagai daerah di siktar Danau Toba.(karmel/hm13)
NEXT ARTICLE
Rupiah Melemah Terhadap Dolar AS