Disiplin Lemah, Kapolsek Indrapura Rutin Gelar Operasi Yustisi
disiplin lemah kapolsek indrapura rutin gelar operasi yustisi
Batu Bara, MISTAR.ID
Masih rendahnya tingkat kedisiplinan masyarakat mematuhi protokol kesehatan (Prokes) berpotensi memperbesar peluang penyebaran Covid-19. Terkait itu, Kapolsek Indrapura Polres Batu Bara AKP Sandi memprioritaskan razia di wilayah hukum Polsek Indrapura baik di jalan, pasar maupun toko.
Kapolsek Indrapura AKP Sandi bahkan terjun langsung ke lapangan memimpin Operasi Yustisi di Jalinsum wilayah Kecamatan Air Putih, Kamis (5/11/20). Pada pelaksanaan Operasi Yustisi tersebut petugas menindak 10 orang yang mengabaikan protokol kesehatan. Enam orang diberi tindakan push up dan empat orang lainnya diberi tindakan mengucapkan Pancasila.
Baca juga: Ingat! Operasi Zebra 2020 Juga Fokus Penindakan Prokes
Selain itu AKP Sandi bersama personil gabungan memberikan masker gratis serta menganjurkan kepada sopir mobil dan pengendara sepeda motor serta masyarakat pengguna jalan agar mematuhi protokol kesehatan. Tetap cuci tangan dengan sabun, jaga jarak dengan tidak berkerumun dan pakai masker setiap harinya agar kita dapat memutus mata rantai pandemi Covid-19,” himbaunya.
Mantan Kasubbag Sarpas Polres Batu Bara tersebut menyatakan Operasi Yustisi tetap dilaksanakan setiap hari baik siang maupun malam hari agar nasyarakat disiplin mematuhi protokol kesehatan guna memutus Covid-19. “Kita semua merupakan pelopor pemutus pandemi Covid-19 dan kami juga memberikan masker secara gratis kepada masyarakat setiap menggelar razia prokes”, tutup AKP Sandi.(ebson/hm09)
PREVIOUS ARTICLE
Kalah Suara, Trump Panik Damprat Gubernur Partai Republik