Deli Serdang, MISTAR.ID
Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis bio solar dan pertalite sering kosong di Stasiun Pengisian Bakar Umum (SPBU) 14.205.150 Jalan Galang, Kelurahan Cemara, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang.
Salah satu penyebabnya, SPBU tersebut lebih mengutamakan pengisian bio solar kepada truk tambang pasir dan tanah timbun, serta pertalite untuk sepeda motor modifikasi dari pada pengendara lain.
Pantauan mistar.id, pada (14/12/24) siang solar dan pertalite di SPBU kosong. Hal tersebut tertulis di plang SPBU yang tersedia.
Baca juga:Pelayanan BBM di SPBU Semrawut, Pemkab Dairi Surati Pertamina
Sehingga pengendara mobil dan sepeda motor kecewa, lalu memilih mengisi di SPBU lainnya.
“Gimana lah bio solar dan pertalite di tempat itu gak cepat habis. Setiap pagi puluhan truk dan dump truk pasir dan tanah mengantri panjang untuk mengisi bio solar. Belum lagi sepeda motor modifikasi yang mampu menyedot 20 hingga 25 liter pertalite setiap kali isi beraksi setiap hari mulai subuh hingga larut malam,” terang Udin, warga setempat.
Salah satu petugas di SPBU tersebut membenarkan jika kedua jenis BBM habis di tempatnya.
Baca juga:Truk Tambang dan Sepeda Motor Modifikasi Sedot BBM Bersubsidi di SPBU Lubuk Pakam
“Kalau pertalite mulai tadi malam sudah habis pak,” kata pria berseragam merah dan menolak menyebut nama kepada nistar.id.
“Udah lah pak, bapak kan wartawan susah kami nanti kalau bapak tulis nama kami di koran. Bisa-bisa dipecat bos,” tambahnya sambil jalan menjauh dari wartawan. (sembiring/hm16)