10 C
New York
Sunday, November 3, 2024

Ribuan Masyarakat Meriahkan Pesta Rondang Bintang yang Dihadiri Asri Ludin Tambunan

Deli Serdang, MISTAR.ID

Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Deli Serdang, dr Asri Ludin Tambunan mengajak seluruh masyarakat untuk terus melestarikan budaya ketimuran yang menjadi ciri khas Indonesia, khususnya Deli Serdang.

Sebab, putra pertama Almarhum H Amri Tambunan yang maju sebagai calon bupati (cabup) Deli Serdang ini mengatakan, jika kebudayaan adalah ruh bangsa yang harus terus dipertahankan sebagai peninggalan dari para leluhur.

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang mengahargai budayanya. Kita harus mempertahankan kebudayaan ini, agar terus lestari dan memperkenalkannya kepada anak cucu kita,” ujar Asri Ludin Tambunan didampingi istri dr Jelita Siregar saat menghadiri Pesta Rondang Bintang ke-3 Kabupaten Deli Serdang tahun 2024 di Balai Bolon Kecamatan Bangun Purba, Sabtu (2/11/24) malam.

Dalam acara itu, Asri Ludin Tambunan dan istri disambut dengan tarian tor-tor, serta pemakaian baju adat Simalungun Gotong dan gulang-gulang serta suri dan ulos. Asri Ludin Tambunan juga mengingatkan para generasi penerus untuk tidak melupakan budaya leluhurnya dan tetap eksis di tengah gempuran era digitalisasi.

“Melestarikan budaya kesukuan semua etnis yang ada di Deli Serdang, merupakan salah satu langkah kongkrit agar generasi penerus tidak lupa akan budaya leluhurnya dan tetap eksis di tengah gempuran era digitalisasi saat ini. Salah satunya dengan pesta yang dilakukan pada malam ini,” ucapnya.

Baca Juga : dr H Asri Ludin Tambunan Akan Sulap Lapangan Helvetia jadi Alun-Alun

Begitu juga dengan perluasan Kota Bangun Purba, kata Asri Ludin Tambunan, menjadi pusatnya Budaya Simalungun.

“Bangun Purban ini menjadi respresentasi suku Simalungun di Sumatera Utara, khususnya Deli Serdang. Maka sudah selayaknya Kecamatan Bangun Purba dilakukan perluasan kota sebagai pusat budaya Simalungun,” tuturnya.

Asri Ludin Tambunan yang juga Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Deli Serdang ini juga merasa terhormat karena diundang pada acara sebesar dan semeriah itu.

“Apalagi saat di Pematang Johar, saya diberikan sebuah kehormatan untuk menyandang Marga Sipayung dan istri saya Marga Damanik. Sebagai bagian dari keluarga besar Simalungun, kami harap acara ini akan terus dilestarikan ke depan. Di tengah gempuran digitalisasi, pelestarian adat harus dipelihara sebagai bentuk warisan ke anak cucu,” harapnya.

Ke depan, ia berkomitmen untuk meningkatkan peran serta pemerintah dalam pelestarian etnis budaya di kabupaten itu.

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles