24.5 C
New York
Sunday, July 14, 2024

Ratusan Rumah untuk Pengungsi Korban Erupsi Sinabung Belum Ditempati

Karo, MISTAR.ID

Ratusan rumah yang diperuntukkan bagi korban erupsi Sinabung di Desa Sigarang-garang, Desa Sukanalu, Desa Mardinding dan Desa Lau Kawar, hingga kini belum juga bisa digunakan.

Padahal, hunian tetap yang dibangun di Desa Siosar, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, sudah rampung pada 2020. Diketahui hunian tetap yang dibangun sebanyak 892 unit, tetapi hanya puluhan kepala keluarga yang menempati hunian tetap.

Tidak hanya ratusan hunian tetap yang belum digunakan, lahan seluas 500 hektar yang dijanjikan pemerintah untuk dijadikan lahan bercocok tanam juga belum terealisasi.

“Bayangkan saja, sudah berapa tahun kami dibiarkan seperti ini. Lahan bercocok tanam tak ada, darimana kami ambil makan kami setiap hari,” ujar Matahari boru Sembiring, Sabtu (13/7/24) di Siosar.

Baca juga: Begini Sosok Pembakar Rumah Wartawan Karo

Ia menyebutkan, warga pengungsi dari Desa Sukanalu yang berjumlah 332 kepala keluarga, tinggalnya terpisah-pisah. Lanjutnya, untuk fasilitas umum seperti gereja, sekolah dan puskesmas juga belum ada di wilayah tersebut.

“Kami yang sekarang tinggal disini hanya 30 kepala keluarga, yang lainnya masih di desa asal dan ada juga di Kabanjahe. Sudah rumahnya tak layak, ditambah lagi lahan usaha tani yang gak ada. Sampai kapan kami hidup begini,” keluhnya.

Ia meminta, agar pemerintah daerah segera menyelesaikan permasalahan yang ada di wilayah relokasi pengungsi tahap III.

Related Articles

Latest Articles