14 C
New York
Sunday, October 13, 2024

Pengamat Akui Eddy Kelleng Ate Berutu Sosok Kandidat Terkuat di Pilkada Dairi

Dairi, MISTAR.ID

Faisal Nasution, pengamat dari Lembaga Studi Pemilu dan Demokrasi (LSPD) menilai bahwa petahana Eddy Keleng Ate Berutu (EKAB) sebagai kandidat terkuat Pilkada Dairi 2024 karena prestasinya dianggap masih yang terbaik dibanding empat nama lainnya.

Menurutnya, Ekab sapaan Eddy Berutu, memiliki nilai lebih yang tidak dimiliki calon lain. Mulai dari profil atau rekam jejak pribadi. Bahkan Eddy memiliki capaian kerja yang baik selama menjabat Bupati 2019-2024. Itu sebabnya ia dipandang sulit diimbangi calon manapun.

Dibandingkan nama-nama kandidat yang ada, Faisal menilai EKAB  merupakan aset unggul yang dimiliki Dairi saat ini. Kelasnya sudah internasional dan nama Dairi turut mendunia.

“Berkarir hingga level internasional, tidak semua daerah di Indonesia punya SDM unggul seperti ini. Artinya dia punya level dan layak memimpin. Terbukti di masa dia bupati, banyak tokoh nasional mau datang ke Dairi termasuk Presiden. Ajang Aquabike Internasional pun terlaksana. Dairi jadi mendunia,” sebut  Faisal pada Minggu (13/10/24).

Paslon Bupati Dairi Eddy Kelleng Ate Berutu - Depriwanto Sitohang (Eddy-Depri) (f:manru/mistar)
Paslon Bupati Dairi Eddy Kelleng Ate Berutu – Depriwanto Sitohang (Eddy-Depri) (f:manru/mistar)

Ditambahkan Faisal, sepanjang amatannya tidak banyak daerah di Indonesia yang punya profil pemimpin serupa, apalagi di Dairi. Dia menyebut hanya ada dua kepala daerah di tempat lain yang levelnya sama. Karena itu setelah mempelajari profil lima kandidat Bupati Dairi dalam Pilkada 2024 ini, dia berkesimpulan Eddy Berutu masih yang terkuat.

“Dulu Bandung punya Ridwan Kamil, Bantaeng punya Nurdin Abdullah. Dua-duanya putra daerah, profesional berkelas internasional dan jadi Gubernur. Eddy Berutu ini saya kira sama lah levelnya. Sepanjang dirinya tersosialisasikan dengan baik ke masyarakat, dia akan menang dan pantas dua periode. Calon lain nggak punya kelebihan itu,” tandas Faisal.

Diketahui Eddy Keleng Ate Berutu (EKAB) berkarir di bidang industri keuangan hingga memimpin perusahaan nasional dan internasional. Dia kini bertarung menuju periode kedua sebagai Bupati Dairi. Bersama pasangannya Depriwanto Sitohang, ia mendapat nomor urut dua di hari pencoblosan 27 November mendatang.

Sebelumnya juga para tokoh marga, budaya, agama, adat, pemuda, dan Simantek Kuta, serta penatua di Kabupaten Dairi meyakini Calon Bupati Eddy Kelleng Ate Berutu berpasangan dengan Depriwanto Sitohang (Eddy-Depri) dapat secara nyata  membawa kemajuan pembangunan dan kesejahteraan  bagi masyarakat Kabupaten Dairi selama 5  tahun kedepan.(manru/hm17)

Related Articles

Latest Articles