15.8 C
New York
Monday, September 16, 2024

Aktivitas Alat Berat dan Truk Ancam Keselamatan, Akses Jalan Menuju Lokasi Tambang di Dairi Diblokir Warga

“Baik itu warga yang akan menuju lahan pertanian, ladang, anak sekolah, juga karyawan PT DPM yang melintas di jalan tersebut,” ujar Yusril.

Disamping itu, dijelaskannya, jalan tersebut merupakan jalan milik PTDPM yang memang sudah dibebaskan. Kemudian pekerjaan penataan lereng tersebut sudah lebih dahulu berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumut dan Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) XIV Sidikalang.

“Dan dipastikan kegiatan tersebut untuk menjaga keselamatan  dan dalam monitoring pihak KLHK. Tidak ada hubungannya dengan menambang di lokasi tersebut,” sebut Yusril.

Sementara itu, Kapolsek Parongil, AKP H Purba ketika dikonfirmasi soal penutupan akses jalan di wilayah hukumnya, mengaku tidak tahu mengenai itu   karena pihak PT DPM tidak ada melakukan koordinasi dengan kepolisian.

Baca juga : Status Lahan Proyek Pemkab Dairi Dipertanyakan Warga

Namun, dia akui jauh-jauh hari sebelumnya sering terjadi hal demikian dilakukan warga sekitar yang diduga dipicu soal permintaan ganti rugi.

Camat Silima Punggapungga, Edwin Nababan kepada mistar.id mengaku sudah mendapat kabar tersebut dimana keluarga yang mengaku terganggu akibat aktivitas PT DPM.

Sedangkan untuk tindak lanjutnya besok Selasa (17/9/24), pihaknya akan mengundang pihak terkait untuk dilakukan mediasi. (manru/hm18)

Related Articles

Latest Articles