Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Bupati Pakpak Bharat: TP PKK Mitra Pemerintah Untuk Tingkatkan Kesejahteraan Keluarga

journalist-avatar-top
By
Wednesday, May 18, 2022 17:56
7
bupati_pakpak_bharat_tp_pkk_mitra_pemerintah_untuk_tingkatkan_kesejahteraan_keluarga

bupati pakpak bharat tp pkk mitra pemerintah untuk tingkatkan kesejahteraan keluarga

Indocafe

Pakpak Bharat/MISTAR

Tim Supervisi TP PKK Provinsi Sumatera Utara beserta rombongan melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Pakpak Bharat, Rabu (18/5/22).

Kedatangan Tim Supervisi yang diketuai Netti Amansyah Nasution beserta rombongan diterima Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor, Ketua TP PKK Pakpak Bharat Juniatry Franc Tumanggor, Penjabat Sekretaris Daerah Pakpak Bharat Jalan Berutu, di Aula Bale Sada Arih.

Sosialisasi supervisi tersebut menyangkut kegiatan desa Pola Asuh Anak Remaja (PAAR), Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K), halaman, asri, teratur, indah dan nyaman (Hatinya PKK) dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) 2022.

Baca Juga:Paskah, Ketua TP PKK Taput Ajak Warga Binaan Hidup Baru dengan Berbuat Baik

Dalam sambutannya, Bupati Franc Bernhard Tumanggor berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat positif bagi Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pakpak Bharat.

“Mari kita ambil nilai positif bagi kita dengan adanya kegiatan ini. PKK sebagai mitra pemerintah sudah tidak diragukan lagi dalam mendukung pemerintah khususnya dalam peningkatan kesejahteraan keluarga,” jelasnya. (sampang/hm14)

journalist-avatar-bottomLuhut