23.4 C
New York
Friday, September 27, 2024

Polres Batu Bara Sosialisasi Cara Penanganan Pencandu Narkoba

Batu Bara, MISTAR.ID

Satres Narkoba Polres Batu Bara sosialisasikan penanganan terhadap pencandu narkoba, Jumat (20/9/24). Sosialisasi disampaikan atas pertanyaan warga pada kegiatan yang digelar Polres Batu Bara di Desa Kuala Tanjung, Kecamatan Sei Suka.

Kasat Narkoba AKP Fery Kusnadi diwakili KBO Ipda A Amri Siregar secara rinci menjelaskan langkah-langkah yang diambil pihaknya dalam penanganan pencandu narkoba. Sebelum memberi penjelasan, Amri mengingatkan pengguna narkoba yang sudah mengalami kecanduan, tidak akan mudah lepas dari jerat barang haram tersebut.

“Para pencandu narkoba yang bukan pengedar harus ditangani secara total bersama BNN, pusat rehabilitasi dan keluarga,” jelasnya.

Agar pencandu tidak kembali memakai narkoba, diperlukan berbagai langkah penanganan seperti melakukan pemeriksaan (assesment), detoksifikasi, stabilisasi dan pengawasan oleh keluarga.

Amri menjelaskan, pemeriksaan dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kecanduan yang dialami dan adakah efek samping yang muncul. “Bila pencandu mengalamami depresi atau gangguan perilaku akan dilakukan rehabilitasi melalui pusat rehabilitasi narkoba,” ucapnya.

Baca Juga : Polres Batu Bara Pamerkan 29 Tersangka-Barbuk 1 Kg Sabu dan 21 Kg Ganja

Di pusat rehabilitasi, mau tidak mau pencandu harus berhenti menggunakan narkoba atau obat-obatan berbahaya. Dilakukan detoksifikasi terhadap pencandu narkotika melalui terapi dan obat, minum air putih yang banyak, mengkonsumsi buah-buahan serta makanan bergizi.

Setelah detoksifikasi berhasil, terhadap pencandu dilakukan langkah stabilisasi untuk pemulihan jangka panjang.

Namun, dia menggarisbawahi meski telah dilakukan berbagai langkah penanganan di pusat rehabilitasi, peran orang terdekat seperti keluarga sangat dibutuhkan untuk mengawasi mantan pencandu.

“Harus diingat, tanpa dukungan penuh dari keluarga, kemungkinan keberhasilan dalam mengatasi kecanduan obat terlarang seperti narkoba akan sia-sia,” tandasnya. (ebson/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles