Asahan, MISTAR.ID
Gema Siber (Gerakan Masyarakat Siumbut Umbut Bersatu) kembali menunjukkan semangat kebersamaan dengan menggelar acara nonton bareng (nobar) pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia melawan Jepang.
Acara ini berlangsung meriah di Jalan Budi Utomo, Kelurahan Siumbut Umbut, tidak jauh dari sekretariat Gema Siber, pada Jumat (15/11/24) malam.
Masyarakat sekitar menyambut baik inisiatif ini, terbukti dengan kehadiran ratusan warga yang memadati lokasi nobar. Mereka disuguhi layar tancap di tanah lapang, menciptakan suasana seru dan penuh kekeluargaan.
Baca juga : Tiket Pertandingan Indonesia vs Jepang Habis Terjual, ini Respon Menpora
Pembina Gema Siber, Sofian, mengungkapkan acara nobar ini sengaja digelar untuk memfasilitasi warga yang ingin menonton Timnas Indonesia berlaga dan memberikan dukungan secara tidak langsung.
“Kami ingin acara ini menjadi momen kebersamaan bagi masyarakat Siumbut Umbut. Selain mendukung Timnas Indonesia, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi,” ujar Sofian.
Ia juga berharap kehadiran Gema Siber dalam kegiatan seperti ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat. Acara ini juga dihadiri oleh tokoh pemuda sekaligus calon Wakil Bupati Asahan, yakni Rianto.