20 C
New York
Friday, November 1, 2024

Begini Penjelasan Tim Forensik Usai Bongkar Makam Siswi Sekolah Penerbangan asal Asahan

Asahan, MISTAR.ID

Tepat sebulan meninggal dunia, makam Ade Nurul Fadillah, seorang siswi sekolah penerbangan di Medan yang meninggal pada 1 Oktober 2024 dibongkar kembali pada Jumat (1/11/24) untuk dilakukan ekshumasi oleh Polda Sumatera Utara.

Proses ini bertujuan untuk menyelidiki penyebab kematian yang diduga tidak wajar. Ekshumasi dimulai sekitar pukul 14.30 WIB di lokasi pemakaman Muslim di Jalan Melati Kelurahan Sidomukti Kecamatan Kisaran Barat Kabupaten Asahan.

Proses tersebut melibatkan tim dokter forensik dari Rumah Sakit Bhayangkara dan Polda Sumatera Utara (Sumut), serta seorang dokter forensik independen yang dihadirkan atas permintaan keluarga.

Baca juga : Keluarga Hadirkan Tim Forensik Independen dalam Ekshumasi Makam Ade Nurul Fadillah

Ekshumasi berlangsung hampir tiga jam, dengan puluhan warga dan kerabat yang turut menyaksikan jalannya proses.

Dokter forensik dari Rumah Sakit Bhayangkara Medan, dr Ismuhrizal menjelaskan kondisi jenazah sudah mengalami pembusukan sehingga memerlukan pemeriksaan lanjutan.

“Proses ekshumasi berjalan lancar, namun pembusukan pada beberapa organ membuat kami harus melanjutkan pemeriksaan patologi anatomi,” ujar dr Ismuhrizal kepada wartawan.

Related Articles

Latest Articles