18.7 C
New York
Friday, August 30, 2024

4 Ribu Vial Vaksin Sinopharm untuk Kabupaten Toba Tiba di Sumut

Medan, MISTAR.ID

Sebanyak 4.000 vial vaksin Sinopharm tiba di Provinsi Sumatera Utara. Vaksin masuk melalui Bandara Kualanamu, Jumat (20/8/21), langsung dibawa ke Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Sumut.

Vaksin Sinopharm ini dibawa menggunakan pesawat Garuda GA-182, pada pukul 11.00 WIB. Vaksin kemudian didistribusikan ke gudang Dinas Kesehatan Provinsi Sumut dengan pengawalan ketat dari personel Brimob Polda Sumut.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Sumut dr Aris Yudhariansyah mengatakan, rencananya puluhan ribu vaksin itu akan dikirim ke Kabupaten Toba. “Iya, kita ada kedatangan 4.000 vial vaksin Covid-19 Sinopharm. Vaksin ini merupakan kuota khusus untuk Kabupaten Toba,” kata dia kepada wartawan.

Baca juga: Lagi, 1,39 Juta Vaksin Sinopharm Tiba di Indonesia

Aris menjelaskan, vaksin Sinopharm ini peruntukannya adalah untuk masyarakat umum di sana. Dia mengaku, vaksin Sinopharm ini bukan pertama kalinya tiba di Provinsi Sumut. “Vaksin ini untuk masyarakat. Sinopharm ini kan vaksin Sinovac yang diproduksi oleh Biofarma,” jelasnya. Terkait penambahan kasus Covid-19 di Sumut, ada 1.481 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19.

Sementara itu, berdasarkan data Kemenkes yang disampaikan BNPB, sebanyak 1.481 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara. Dengan penambahan itu maka total kasus Covid-19 Sumut naik dari 85.396 menjadi 86.877 orang. Dengan jumlah itu, Sumut juga menjadi provinsi terbanyak ketiga dalam menyumbangkan 20.004 kasus baru di Indonesia.

Sedangkan untuk kasus sembuh, Sumut mencatatkan penambahan 1.311 kasus, sehingga totalnya naik dari 56.423 menjadi 57.734 orang. Melalui data itu, Sumut tercatat menjadi daerah terbanyak kelima yang menyumbangkan 26.122 kasus sembuh nasional.

Selanjutnya untuk kasus kematian, Sumut memperoleh penambahan 21 orang, sehingga akumulasinya naik dari 2030 menjadi 2.051 orang. Dengan jumlah ini Sumut menjadi provinsi terbanyak ke-11 dalam menyumbangkan 1.348 kasus kematian di Tanah Air. Oleh karena itu, atas penambahan-penambahan tersebut, maka kasus aktif Covid-19 Sumut kembali naik sebesar 149 poin, dari sebelumnya sebanyak 26.943 menjadi 27.092 orang. (saut/hm09)

Related Articles

Latest Articles