Nanti Malam Kuwait Lawan Berat Pertama Timnas U-17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, ini Profilnya


nanti malam kuwait lawan berat pertama timnas u 17 indonesia di kualifikasi piala asia u 17 2025 ini profilnya
Mishref, MISTAR.ID
Laga pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 nanti malam mempertemukan Kuwait berhadapan dengan timnas U-17 Indonesia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Mishref, Kuwait, pada Rabu (23/10/24).
Sebagai tuan rumah Grup G, Kuwait memang telah mempersiapkan diri dengan matang, apalagi mereka juga melakukan pemusatan latihan di Mesir.
Kuwait berencana untuk menjalani dua laga uji coba melawan Mesir U-17 dan Rusia U-17. Tetapi, laga melawan Rusia batal. Sedangkan laga Mesir dan Kuwait berakhir imbang 1-1 pada 8 Oktober 2024.
Baca juga : Kualifikasi AFC 2025, Timnas U17 Indonesia Hadapi Kuwait Besok
Sebagai catatan, Kuwait telah lolos ke putaran final Piala Asia U-17 sebanyak enam kali diantaranya pada 1996, 2000, 2004, 2010, 2012, dan 2014. Prestasi terbaik mereka yakni lolos ke babak perempat final pada 2004 dan 2012.
Diarsiteki Pelatih asal Kroasia
Pada ajang ini, Kuwait U-17 diasuh pelatih asal Kroasia yaitu Ferdo Milin. Selain itu, juga ada asisten pelatih yakni Milos Basic (44) asal Serbia dan Matin Vrgoc (26) asal Kroasia yang membantu tugas Ferdo Milin.