Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

PKS Gunung Bayu Simalungun Tabur 3.000 Bibit Ikan untuk Warga

journalist-avatar-top
By
Tuesday, March 17, 2020 15:31
26
pks_gunung_bayu_simalungun_tabur_3000_bibit_ikan_untuk_warga

pks gunung bayu simalungun tabur 3000 bibit ikan untuk warga

Indocafe

Perdagangan, MISTAR.ID

Untuk meningkatkan potensi sumber daya air yang bisa dimanfaatkan dan dirasakan masyarakat di sekitar lingkungan perusahaan, managemen PTPN4 Unit PKS Kebun Gunung Bayu menabur 3.000 bibit ikan. Bibit ikan itu terdiri dari ikan nila dan ikan lele yang disebar  di dua desa, yakni Desa Nanggar Bayu dan Desa Gunung Bayu Kecamatan Bosar Maligas Kabupaten Simalungun, Selasa (17/3/2020).

Manajer PKS Yudi Hari Prabowo ST mengatakan kegiatan ini adalah merupakan program bina lingkungan dalam bentuk program penaburan benih ikan di dua desa. “Selain dapat mempererat hubungan kekeluargaan dan tali silaturrahmi antara perusahaan dan masyarakat sekitar, tentunya ikan tersebut nantinya dapat dimanfaatkan oleh warga,”kata Yudi.

Mudah-mudahan ini dapat menjadi manfaat warga sekitar,tambahnya.

Kegiatan tersebut disaksikan dua Pangulu Supriadi dan Jubaer Sinaga dan warga serta tim managemen PKS, Robert Sitorus KDT, Rafinaldi Putra Lubis,Hari Luckito dan Ketua SP Bun PKS Gerhat Purba.

Reporter: Syahrial
Editor: Edrin

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut