Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SIANTAR

Polres Pematang Siantar Pantau Arus Lalu Lintas dari CCTV, Kondisi Ramai Lancar

journalist-avatar-top
By
Sunday, December 24, 2023 12:07
22
polres_pematang_siantar_pantau_arus_lalu_lintas_dari_cctv_kondisi_ramai_lancar

polres pematang siantar pantau arus lalu lintas dari cctv kondisi ramai lancar

Indocafe

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Memasuki hari ketiga arus Mudik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), pantauan arus lalu lintas di Wilayah Kota Pematang Siantar terpantau ramai lancar.

Personil Humas Polres Pematang Siantar melakukan pemantauan melalui CCTV yang terpasang di sejumlah 24 Titik Kota Pematang Siantar, pada Minggu (24/12/23).

Baca juga : Polres Pematang Siantar Kerahkan 330 Personel di Ops Lilin Toba

Dari pantauan tersebut, tidak ada terlihat antrean kendaraan di sejumlah titik baik dari Kota Medan menuju Pematang Siantar, maupun arah Kabupaten Toba menuju Kota Pematang Siantar.

Ps Kasubsi Penmas Polres Pematang Siantar, Bripka JB Simbolon menjelaskan dalam pengamanan libur natal dan tahun baru, Polres Pematang Siantar telah mendirikan 7 Pos yakni 3 Pos Pelayanan dan 4 Pos Pengamanan.

Baca juga : Kapolres Pematang Siantar Tegaskan Netralitas Anggotanya di Pemilu 2024

Masing-masing pos pelayanan dan pos pengamanan sudah dilengkapi dengan CCTV yang dapat memantau arus lalu lintas.

“Kita Juga menghimbau kepada Masyarakat yang akan melaksanakan mudik nataru yang melintasi kota Pematang Siantar dapat mengakses https://cctv.pematangsiantar.go.id/ untuk mengetahui arus lalu lintas terkini di kota Pematang Siantar,” tandasnya. (abdi/hm18)

journalist-avatar-bottomAndiyus