Pemko Siantar Pastikan Harga dan Stok Pangan Aman Saat Nataru
pemko siantar pastikan harga dan stok pangan aman saat nataru
Pematang Siantar, MISTAR.ID
Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar memastikan harga dan stok pangan aman menjelang perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) usai melakukan sidak bersama Forkopimda, Senin (18/12/23).
Asisten II, Zainal Siahaan mewakili Wali Kota Pematang Siantar mengatakan sidak dilaksanakan dalam rangka menjaga stabilitas harga pangan.
Berdasarkan hasil sidak yang digelar mulai dari pusat perbelanjaan hingga ke kilang padi, menurut Zainal, ketersediaan stok pangan masih mencukupi.
Baca Juga: Puncak Penumpang Kereta Api di Siantar Diprediksi Pekan Depan
“Memasuki Natal dan Tahun Baru, stok pangan kita yakni beras masih terkendali. Ada 500 ton [beras] stok kita di kilang ini. Demikian juga di (6 kilang padi) tempat-tempat lain,” kata Zainal di Kilang Padi Hariara, Jalan Taralamsyah Saragih, Kecamatan Siantar Martoba.
Ia mengimbau warga agar Pematang Siantar tidak cemas, karena harga dan stok pangan di Kota Sapangambei Manoktok Hitei dipastikan stabil dan berlebih.
“Tidak perlu khawatir, stok pangan kita cukup di Pematang Siantar. Dan harga-harga masih terkendali. Agar kepada masyarakat dapat berbelanja (dengan) bijak. Berbelanjalah sesuai dengan kebutuhan, jangan diikuti keinginan,” pungkasnya.
Baca Juga: Perumda Tirtauli Gratiskan Rekening Air Gereja yang Jadi Pelanggan
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Herbet Aruan, membeberkan pihaknya setiap hari mengupdate harga-harga bahan pangan.
Ia mengatakan, untuk harga beras medium masih di kisaran Rp11.500 per kilogram.
“Bulan Desember 2023, pasar murah sudah kita lakukan di 8 kecamatan,” ujarnya singkat. (Jonatan/hm22)
PREVIOUS ARTICLE
KPU Gelar Rakor Persiapan Debat Cawapres