Pedagang Pakaian Sudah Berjualan di Pasar Rakyat Balairung Rajawali Siantar
pedagang pakaian sudah berjualan di pasar rakyat balairung rajawali siantar
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Dirut PD-PHJ, Bolmen Silalahi membeberkan pedagang pakaian bekas Gedung 4 Pasar Horas Kota Pematangsiantar telah berjualan pasca kebakaran hebat yang terjadi beberapa bulan lalu. Sejumlah kios berangsur-angsur dibenahi.
“Pedagang sudah mulai beraktivitas sejak dua pekan lalu di Pasar Rakyat Balairung Rajawali,” katanya saat dikonfirmasi, Selasa (10/12/24).
Seperti diketahui, pasar itu menjadi opsi bagi 51 pedagang dalam menopang perekonomian. Di mana, relokasi ke Jalan Sutoyo sebelumnya mendapat protes sopir angkutan.
Baca juga : Hingga Januari 2025, Pedagang Gedung 4 Pasar Horas Siantar Berjualan di Bawah Tangga
“Sampai saat ini, 26 kios sudah dibenahi para pedagang di lokasi,” imbuhnya.
Bolmen berharap di lokasi yang baru rezeki pedagang semakin lancar. Terlebih, menjelang di suasana Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).
Dia juga mengajak masyarakat Kota Pematangsiantar untuk datang meramaikan. Baik sekadar melihat-lihat maupun membeli dagangan para pedagang.
“Mari kita membantu secara bersama-sama dalam meningkatkan perekonomian di kota kita ini,” pungkasnya.
Sementara itu, salah seorang pedagang yang ditemui di lokasi mengaku kesulitan dalam mendatangkan para pembeli. Sebab lokasi masih tertutup dari pandangan khalayak ramai.
“Kata pihak PD-PHJ mau dibuatkan pintu masuk ini jadi 3 akses. Pintu masuk ke lokasi ini sempit, nggak nampak orang banyak kita berjualan di sini,” ucapnya.
Baca juga : Pedagang Pasar Horas Direlokasi ke Gedung Rajawali, Kios Dibatasi Dinding
Ia mengaku bersama pedagang lainnya telah beraktivitas selama dua pekan lebih di lokasi.
“Masih sekitar 8-10 pedagang yang masih buka saat ini. Semoga semakin ramailah,” tandasnya. (jonatan/hm18)