Pasar Horas dan Dwikora Becek, Ini Kata Pengunjung


pasar horas dan dwikora becek ini kata pengunjung
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Memasuki musim penghujan seperti sekarang ini, pengunjung Pasar Horas dan Pasar Dwikora Parluasan, Kota Pematangsiantar, mengeluhkan kondisi pasar yang becek. Pengunjung terpaksa berjalan pelan saat melewati jalan yang dimana bagian kanan dan kiri terdapat pedagang ikan, Selasa (1/12/20).
Jalan di kedua pasar tersebut becek dan berlubang sehingga banyak genangan air yang harus dilewati pembeli. Sebelumnya jalan di kedua pasar tradisional ini telah diperbaiki, namun kini kembali rusak.
Rima Melati (36) misalnya, warga Pematangsiantar yang kerap datang ke pasar mengatakan, saat ke pasar harus terbiasa dengan kaki basah dan kotor karena banyak air yang tergenang. “Air bekas ikan dan air hujan merendam jalan ini. Mengganggu sudah pasti. Apalagi kalau sampai berdesak-desakan,” katanya.
Baca Juga:Pasar Horas Jadi Kumuh, Sampah Menumpuk Di Kanopi
Ia berharap, pemerintah memberikan solusi agar pembeli bisa merasa nyaman saat berbelanja di kedua pasar tradisional itu.
Diketahui Pasar Horas maupun Parluasan sangat banyak didatangi pengunjung karena di sana menjual berbagai macam jenis ikan dan sembako. (hamzah/hm12)
PREVIOUS ARTICLE
Usai Sortir dan Lipat, KPU Siantar Temukan 330 Surat Suara RusakNEXT ARTICLE
KPU Siantar Gelar Debat Publik di Medan