Nama Park Min-young Terseret dalam Kasus Mantan Pacar
nama park min young terseret dalam kasus mantan pacar
Jakarta, MISTAR.ID
Artis Korea, Park Min-young dikabarkan ikut terseret dalam kasus mantan pacarnya, Kang Jong-hyun. Mantan yang juga seorang pengusaha itu diduga melakukan kejahatan lewat Bithumb, salah satu bursa kripto terbesar di Korea.
Berdasarkan laporan SBS News Korea, Selasa (14/2/23), jaksa dikabarkan telah memanggil Park Min-young sebagai saksi pada Senin (13/2/23). Laporan itu menyebut Min-young diselidiki atas keterlibatannya dalam dugaan tindak kriminal Jong-hyun.
Tindak kejahatan itu meliputi manipulasi saham dan penggelapan oleh Jong-hyun yang disebut sebagai pemilik Bithumb. Namun, menurut laporan, Park Min-young telah membantah semua tudingan selama penyelidikan berlangsung.
Baca Juga:Park Min Young Pacari Pengusaha Tajir
Surat panggilan dari pengadilan terhadap Park Min-young juga menandakan penyelidikan atas kasus Kang Jong-hyun menapaki babak baru. Pada 2 Februari, mantan kekasih Min-young itu dilaporkan ditangkap bersama dengan eksekutif Bithumb lainnya.
Sebelumnya, saudara perempuan Park Min-young juga dikabarkan menjadi salah satu anggota dewan eksekutif dari perusahaan milik Kang Jong-hyun itu.
Kabar Park Min-young berpacaran dengan Kang Jong-hyun pertama kali muncul lewat laporan Dispatch. Kala itu, Dispatch memberitakan bintang Love in Contract tersebut berpacaran dengan seorang pebisnis bermarga Kang.
Ia disebut sebagai pemimpin perusahaan Bithumb Holdings. Kang juga disebut memiliki koneksi erat dengan Chorokbaem Media yang berhubungan dengan agensi sang aktris, Hook Entertainment.
Media tersebut juga mengunggah foto-foto kedekatan Park Min-young dengan pebisnis Kang. Seperti pada 3 Agustus 2022, Park Min-young diberitakan mengikuti kelas balet saat tak ada jadwal syuting Love in Contract.
“Pukul 16.05, kelas balet Park Min-young selesai dan dia masuk ke mobil Mercedes Sprinter Kang. Mobil itu menuju apartemen Kang di Wonju,” tulis Dispatch.
“Park Min-young dan Kang keluar dari mobil di apartemennya di Wonju, kemudian keduanya masuk ke apartemen.”
“Pada 3 Agustus pukul 20.25 Park Min-young meninggalkan apartemen itu. Pada waktu bersamaan, ibu pebisnis Kang juga keluar untuk mengantarkan Park Min-young.” (cnn/hm12)
NEXT ARTICLE
Implan Gigi dan Risikonya