Warga Medan Denai Heboh, Ada Mayat Pria dalam Parit
warga medan denai heboh ada mayat pria dalam parit
Medan, MISTAR.ID
Warga yang bermukim di Jalan Selam Kelurahan Tegal Sari Mandala III Kecamatan Medan Denai dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat pria, Minggu (26/3/23) dini hari sekitar pukul 02.15 WIB.
Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu Harles Gultom mengatakan, mayat berjenis kelamin laki-laki tanpa busana itu ditemukan warga dalam posisi telentang di dalam parit yang ada di lokasi.
“Begitu mendapatkan informasi, kita langsung mendatangi lokasi untuk melakukan penyelidikan,” ujarnya, Minggu siang.
Baca juga:Heboh! Mayat Pria Ditemukan di Aliran Sungai Bahbolon Sipispis
Berdasarkan identifikasi yang dilakukan Inafis Polrestabes Medan, jasad tersebut diketahui bernama Woe Tjat Foei (54) warga Jalan Sei kera Gang Rezeki, Kelurahan Sei Kera Hulu, Kecamatan Medan Perjuangan.
Meski begitu, Harles belum bisa memastikan penyebab kematian korban. Termasuk apakah jasad itu merupakan korban pembunuhan atau tidak.
“Kita masih mencari Informasi pulbaket dari para saksi-saksi perihal kematian korban,” katanya.
Baca juga:Mayat Mengering di Gedung Walet Kisaran, ini Kesaksian Warga
Harles mengatakan, hingga siang ini belum ada satu pun pihak keluarga yang dimintai keterangan, karena masih suasana berduka. Barang-barang milik korban seperti sandal dan celana pendek disita polisi dari lokasi.
“Intinya masih kita lakukan penyelidikan. Perkembangan lebih lanjut akan saya sampaikan ya,” ucapnya. (ial/hm06)
PREVIOUS ARTICLE
Hampir Sepekan Ramadhan, Stok Ikan Segar di Siantar Terbatas