Ujang Tewas Penuh Luka di Medan Johor
ujang tewas penuh luka di medan johor
Medan, MISTAR.ID
Sugandi Wijaya alias Ujang (55), ditemukan tewas di pinggir Jalan AH Nasution, Kecamatan Medan Johor, Medan, Jumat (3/12/21) dini hari. Warga Kompleks Ruko Katamso Indah, Jalan Brigjen Zein Hamid Medan ini mengalami sejumlah luka di bagian perut, lengan, pelipis dan kaki sebelah kiri patah.
Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Zuhatta mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi adanya penemuan mayat sekitar pukul 02.00 WIB.
Zuhatta menuturkan, seorang saksi bernama Sofyan Lubis yang merupakan petugas jaga malam saat itu mendengar suara seretan kecelakaan.
Baca Juga:Truk Hantam Bus Mogok di Ruas Jalan Tol Sergai, 1 Tewas dan 3 Luka-luka
“Saat itu saksi keluar untuk melihat dan menemukan seorang sudah tergeletak di jalan. Korban juga melihat sepeda motor Vario warna hitam posisi terjatuh di Jalan AH Nasution, namun tidak melihat plat sepeda motornya,” ujar Zuhatta saat dikonfirmasi, Jumat (3/12/21) siang.
Zuhatta menyebutkan, dari tubuh korban, pihaknya menemukan sejumlah barang bukti berupa sandal, tutup batre, pecahan kap sepeda motor, kunci sepeda motor dan uang tunai Rp140.000 dari kantong celana korban.
“Kemungkinan korban lakalantas, karena ada saksi yang melihat orang menabrak korban saat jalan kaki,” ungkapnya.
Baca Juga:Pengendara Smash Tewas Tabrakan dengan Truk Colt Diesel di Perbaungan
Dia menambahkan, saksi juga melihat kondisi korban sekarat sesaat setelah kecelakaan terjadi. Zuhatta memastikan yang menabrak korban menggunakan sepeda motor juga dan sepeda motornya hancur.
“Masih kita lidik kasus ini. Sejumlah saksi juga sudah kita mintai keterangan, semoga kasus ini bisa terungkap,” pungkasnya. (ial/hm14)
PREVIOUS ARTICLE
TNI Siap Bantu BPJS Kesehatan Jadi Sumber Informasi JKN-KISNEXT ARTICLE
Pemkab Karo Gelar Pelatihan Jurnalistik