Polisi Gerebek Narkoba di Kampung Badur, 4 Diringkus
polisi gerebek narkoba di kampung badur 4 diringkus
Medan, MISTAR.ID
Lagi, Satresnarkoba Polrestabes Medan melakukan Gerebek Sarang Narkoba (GSN) di Kampung Badur, Kelurahan Hamdan, Kecamatan Medan Maimun, Sabtu (21/9/24) siang.
Dari penggerebekan itu, 4 orang pria berhasil diamankan, yakni AL (38), SP (34), VB (45), dan AS (54).
Dari keempatnya, satu pelaku yakni AL, diketahui berstatus sebagai pengedar. Dari penggerebekan itu juga, petugas mengamankan beberapa paket sabu siap edar.
“Lokasi yang kami gerebek merupakan sarang narkoba. Saat penggerebekan kami amankan empat pria, yang satu diantaranya diduga sebagai pengedar. Di lokasi, kami juga mengamankan sejumlah alat hisap sabu,” ungkap Kanit 2 Satresnarkoba Polrestabes Medan, AKP Heryadi, Minggu (22/9/24).
Seluruh pelaku telah dibawa ke Satresnarkoba Polrestabes Medan guna proses penyelidikan lebih lanjut.
Baca juga: Gerebek Narkoba di Tebing Tinggi, Polisi dan Warga Amankan Tiga Pria
“Beberapa yang diamankan sempat berupaya kabur dengan menceburkan diri ke sungai,” tambahnya.
Keempat pria yang diamankan saat ini sedang didalami keterangannya untuk mengungkap jaringan yang lain.
“Kawasan ini akan kami awasi kedepannya agar praktek penyalahgunaan narkoba tidak kembali terjadi,” pungkasnya. (putra/hm20)