Wednesday, January 22, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

Pemilik Kontrakan Bacok Penghuni Rumahnya Gegara Hidupkan Musik Keras-keras

journalist-avatar-top
By
Sunday, August 11, 2024 14:14
10
pemilik_kontrakan_bacok_penghuni_rumahnya_gegara_hidupkan_musik_keras_keras

pemilik kontrakan bacok penghuni rumahnya gegara hidupkan musik keras keras

Indocafe

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Seorang ibu rumah tangga Ginni Panggabean (38) menderita luka robek di kepala dan lutut usai dibacok pemilik rumah yang ia kontrak, Anton (57). Peristiwa itu terjadi di Jalan Bakti, Kota Tebing Tinggi, Kamis (8/8/24).

Kasi Humas Polres Tebing Tinggi, AKP Agus Arianto mengatakan, pembacokan berawal saat pelaku pulang ke rumahnya dan mendapati korban sedang menghidupkan musik dengan keras di rumah yang ia kontrak.

“Pelaku kemudian pergi ke dalam rumah dan mengambil sebilah pisau egrek, lalu membacok korban ke arah kepala dan lutut,” ujarnya, Minggu (11/8/24).

Baca Juga : Korban Pembacokan di Medan Sempat Pukul-Injak Tersangka

Agus mengatakan, korban selama ini mengontrak rumah milik pelaku. Korban membuka warung tuak hingga dini hari dan kerap memutar musik keras-keras, hingga membuat pelaku merasa terganggu.

“Tak terima dengan perlakuan pelaku, korban membuat laporan ke Polres Tebing Tinggi,” ucapnya.

Polisi yang mendapatkan laporan itu menangkap pelaku dari rumahnya pada Sabtu (10/8/24). Kini, pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik. “Pelaku dijerat pasal penganiayaan dan saat ini sudah ditahan,” tukasnya. (nazli/hm24)

journalist-avatar-bottomRedaktur Syahrial Siregar