Gunungkidul Diguncang Gempa Magnitudo 5,2, Terasa di Pacitan dan Trenggalek


Gempa di Gunungkidul. (f:net/mistar)
Gunungkidul, MISTAR.ID
Kabupaten Gunungkidul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diguncang gempa bumi bermagnitudo 5,2, pada Sabtu (1/2/25) pukul 07.40 WIB. Namun, gempa yang berpusat di 96 km Barat Daya Gunungkidul tersebut tidak berpotensi tsunami.
"Gempa Mag:5.2, 01-Feb-25 07:40:14 WIB, Lok:8.81 LS,110.31 BT (96 km BaratDaya GUNUNGKIDUL-DIY), Kedlmn:10 Km, tidak berpotensi tsunami," demikian tulis akun @BMKG, Sabtu (1/2/25).
Gempa magnitudo 5,2 di Gunungkidul tersebut dirasakan juga di Bantul, Sleman, Kebumen, Purworejo hingga Pacitan.
"Gempa ini dirasakan (MMI):III Gunungkidul, III Bantul, III Kulon Progo, III Yogyakarta, III Sleman, III Kebumen, III Purworejo, II Klaten, II Pacitan, II Trenggalek, II Karangkates," bunyi rilis BMKG.
Pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta kepada masyarakat untuk tidak panik dan selalu berhati-hati terhadap potensi gempa susulan yang mungkin terjadi. (kompas/hm18)