Monday, March 10, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Dua Anak Tewas Tenggelam di Sungai Begumit Langkat

journalist-avatar-top
Senin, 10 Maret 2025 13.55
dua_anak_tewas_tenggelam_di_sungai_begumit_langkat

Ilustrasi tenggelam. (f: ist/mistar)

news_banner

Langkat, MISTAR.ID

Dua anak laki-laki bernama Rizki dan Yasdan Sahib tewas tenggelam di Sungai Begumit Pamah, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat, Minggu (9/3/2025) malam.

Menurut keterangan orang tua Rizki, Khairul Ilham, anaknya pergi bersama temannya, termasuk Yasdan, ke sungai berjarak sekitar 300 meter dari rumah pada pukul 16:30 WIB. Keduanya ingin memancing ikan.

“Jam lima sore, teman-temannya pulang ke rumah. Tapi anak saya tidak pulang. Kami mencari ke sungai dan menemukan pakaian, juga sepeda mereka,” kata Khairul.

Karena curiga anaknya tenggelam, Khairul bersama warga mencari Rizki. Sekitar pukul 19.30 WIB di hari yang sama, Rizki ditemukan di dasar sungai. Sedangkan Yasdan ditemukan 3 meter dari Rizki.

Kepala Dusun II Desa Sei Limbat, Jul, mengatakan bahwa keluarga tidak bersedia korban diautopsi.

“Air sungai waktu itu tidak keruh. Jadi, tidak sulit mencari korban,” kata Jul. (bayu/hm20)

REPORTER:

RELATED ARTICLES