Beredar di Medsos, Warga Terkena Tembakan di Tiga Runggu
beredar di medsos warga terkena tembakan di tiga runggu
Simalungun, MISTAR.ID
Salah seorang warga dikabarkan terkena tembakan di bagian kepala di Kelurahan Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun.
Kejadian itu sontak membuat warga sekitar heboh dan mengerumuni lokasi penembakan.
Berdasarkan unggahan yang tersebar di media sosial (medsos), penembakan terjadi di kawasan yang ramai orang dan berada di salah satu warung kopi (warkop) milik warga di Kelurahan Tiga Runggu, pada Senin (27/5/24). Kejadian penembakan ini pun diperkirakan terjadi beberapa jam yang lalu.
Baca juga:Top Five News: Edisi 7 Oktober 2023 Polisi Akhirnya Tangkap Pria yang Lepaskan Tembakan di Medan
Lewat akun Facebook @ Hera Oktavia Purba Pak-Pak disebutkan, warga yang menjadi korban penembakan telah dibawa ke Puskesmas terdekat di daerah tersebut. Tidak dijelaskan apakah korban merupakan wanita atau pria.
Selain itu lagi, ada narasi lainnya menyebut orang yang terkena tembakan itu salah sasaran. “Diduga peluru nyasar ke seseorang,” sebut wanita dalam video yang beredar.
Pasca kejadian penembakan, pelaku dikabarkan melarikan diri dan tengah dalam pengejaran oleh warga maupun pihak kepolisian.
Baca juga:Viral, Polisi Dikejar Warga Setelah Lepas Tembakan di Liga Tarkam Aceh
Kasat Reskrim Polres Simalungun, AKP Ghulam Yanuar Lutfi ketika dikonfirmasi terkait adanya penembakan warga di Tiga Runggu menyampaikan pihaknya tengah melakukan pengecekan.
“Masih kita cek di lapangan,” ujarnya singkat. (hamzah/hm16)