Aliansi Mahasiswa Tanah Karo Desak Kerusuhan di Puncak 2000 Siosar Diusut Tuntas
aliansi mahasiswa tanah karo desak kerusuhan di puncak 2000 siosar diusut tuntas
Karo, MISTAR.ID
Kasus kekerasan dan kerusuhan yang terjadi di Puncak 2000 Siosar Tanah Karo yang diwarnai bentrok dua kelompok warga hingga menimbulkan korban luka dan juga pembakaran warung dan sejumlah sepeda motor mengundang keprihatinan masyarakat.
Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Peduli Tanah Karo saat berunjuk rasa di Mapolres Tanah Karo, Rabu (25/5/22) melalui koordinatornya Andri Ginting dengan puluhan massa menuntut Polres Tanah Karo untuk mengusut tuntas aksi premanisme di Puncak 2000 Siosar.
Para pengunjuk rasa berjalan kaki dari Jalan Jamin Ginting Kabanjahe (Warung Kopi di seberang Gereja GBKP Tigabaru Kabanjahe) menuju Polres Tanah Karo dengan berjalan kaki dengan membawa spanduk besar bertuliskan “Mengusut sampai tuntas aksi Premanisme di Puncak 2000 Siosar”.
Baca juga: Kerusuhan di Puncak 2000 Siosar Karo, Sejumlah Korban Luka, Sepeda Motor dan Warung Dibakar
Setibanya di Mapolres Tanah Karo (Gerbang utama Mapolres Tanah Karo), massa langsung menyuarakan tuntutannya. Tak lama kemudian, Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar menemui langsung massa pengunjuk rasa.
Kapolres mengucapkan selamat datang di Polres Tanah Karo dan mengapresiasi kepedulian mahasiswa terhadap perkembangan kasus yang terjadi beberapa hari lalu di Puncak 2000 Siosar.
Kapolres menjelaskan bahwa penanganan kasus puncak 2000 Siosar sudah di proses hukum dan terhadap pelaku sudah dilakukan penangkapan sebanyak 17 orang dan 16 orang diantaranya indikasi dari karyawan PT BUK, dan 1 (satu) orang dari pihak masyarakat.
Baca juga: Bentrok di Puncak Siosar Karo, Polisi Amankan 17 Tersangka
“Kami sebagai penegak hukum akan tetap berdiri di tengah-tengah dan akan terus melaksanakan penyelidikan lebih dalam terkait kasus ini,” tandas Kapolres Tanah Karo.
Menyikapi hal tersebut, massa meminta Kapolres Tanah Karo agar membasmi segala bentuk premanisme dan bersama-sama menolak aksi premanisme di Tanah Karo Simalem. Aksi massa Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Peduli Tanah Karo berjalan dengan tertib dan dengan pengawalan dan pengamanan langsung oleh Personil Polres Tanah Karo. (eva/hm09)