Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
NASIONAL

Polisi Amankan Sopir Truk Pemicu Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang

journalist-avatar-top
By
Monday, November 11, 2024 22:51
11
polisi_amankan_sopir_truk_pemicu_kecelakaan_beruntun_di_tol_cipularang

polisi amankan sopir truk pemicu kecelakaan beruntun di tol cipularang

Indocafe

Purwakarta, MISTAR.ID

Polisi telah mengamankan sopir truk berinisial R yang diduga sebagai pemicu kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 92, Purwakarta, Jawa Barat, Senin (11/11/24).

Menurut Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Jules Abraham, saat ini sopir tersebut masih menjalani perawatan di rumah sakit karena mengalami luka dalam kecelakaan itu dan berada di bawah pengawasan Polres Purwakarta.

“Kami telah mengamankan sopir, yang saat ini dirawat di RS dalam pengawasan pihak berwajib,” ujar Jules.

Baca juga: Jasa Raharja Jamin Santunan untuk Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang

Polisi kini tengah menyelidiki penyebab pasti kecelakaan dengan bantuan tim Traffic Accident Analysis (TAA) dan metode investigasi ilmiah, melibatkan Tim Polda Jawa Barat serta Mabes Polri.

Olah tempat kejadian perkara (TKP) juga dilakukan untuk mendapatkan gambaran lebih akurat terkait insiden tersebut.

Kecelakaan yang melibatkan banyak kendaraan itu diduga terjadi akibat rem blong pada truk yang mengangkut muatan berat. Kendaraan tersebut kemudian menabrak sejumlah kendaraan di depannya.

Kombes Jules Abraham menyatakan bahwa penyebab pasti kecelakaan masih dalam pendalaman pihak kepolisian. (cnn/hm25)

journalist-avatar-bottomAnita Sinuhaji