23.2 C
New York
Sunday, June 2, 2024

Dishub Medan Matangkan Rencana Pengalihan Arus Pembangunan Underpass

Medan, MISTAR.ID

Usai Wali Kota Medan Bobby Nasution melakukan groundreaking pembangunan underpass beberapa waktu lalu, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan akan segera melakukan pengalihan arus di seputaran Jalan HM Yamin, Jalan Gaharu dan Jalan Jawa. Sebab, ketiga jalan tersebut terdampak dari pembangunan underpass yang akan segera dilakukan.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis saat dikonfirmasi Mistar.id mengatakan, rencana pengalihan arus tersebut masih terus dipersiapkan pihaknya sembari menyesuaikan dengan waktu kerja dari Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan.

“Untuk berapa lama pengerjaannya berlangsung SDABMBK yang lebih tau, kita hanya melakukan pengalihan arus saja. Dan saat ini rencana itu masih terus kita bahas,” ucapnya, Rabu (4/10/23).

Sementara itu, Kabid Pengembangan Pengendalian dan Keselamatan (PP&K) Dishub Medan Ami Kholis Hasibuan mengatakan, bahwa penutupan jalan akan dilakukan di Jalan Gaharu akan dilakukan pada 13 Oktober mendatang.

“Jalan Gaharu akan dilakukan penutupan penuh, karena akan mulai masuk alat berat serta material pengerjaan. Sementara di Jalan HM Yamin dan Jalan Jawa akan dilakukan penutupan awal November 2023 nanti,” kata Ami.

Baca Juga : Letakkan Batu Pertama Underpass HM Yamin, Wali Kota Bobby: Target Kita 15 Bulan Selesai

Dijelaskan Ami, sampai saat ini pihaknya masih terus berkordinasi dengan Satlantas Polrestabes Medan terkait rencana pengalihan arus dampak pengerjaan underpass tersebut.

“Kemarin ada rencana diberlakukan dua arah di Jalan Perintis Kemerdekaan, namun rencana itu ditolak Satlantas Polrestabes Medan. Oleh sebab itu, ini kita masih terus berkordinasi untuk menentukan pengalihan arus nantinya,” jelasnya.

Ami menyebut, jika nanti rapat finalisasi sudah selesai, pihaknya akan melakukan sosialisasi pengalihan arus melakui media massa maupun media sosial Dishub Medan.

“Kalau sudah final nanti kita beritahu untuk pengalihan arusnya. Sebab kita juga akan membahas rencana pengalihan arus pembangunan overpass di Lapangan Merdeka. Untuk denah yang beredar, itu dari pihak pelaksana, bukan dari Dishub Medan,” pungkasnya. (rahmad/hm24)

Related Articles

Latest Articles