Kenali 4 Manfaat Sagu Bagi Kesehatan Tubuh
kenali 4 manfaat sagu bagi kesehatan tubuh
Jakarta, MISTAR.ID
Di beberapa daerah Indonesia, sagu menjadi makanan pokok yang bisa menggantikan nasi. Biasanya, masyarakat mengolah sagu menjadi berbagai jenis bahan makanan, seperti tepung dan butiran sagu.
Bukan tanpa alasan, sagu juga memiliki kandungan nutrisi di dalamnya yang baik untuk kesehatan tubuh. Untuk itu, ketahui berbagai manfaat sagu untuk kesehatan berikut ini!
Sagu adalah sejenis pati yang melalui proses ekstraksi dari batang tanaman palem sagu. Sagu termasuk ke dalam karbohidrat kompleks. Pohonnya menjadi tanaman yang dapat tumbuh dengan mudah dan cepat. Pohon ini menjadi tanaman asli dari Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Papua Nugini.
Baca Juga:6 Manfaat Makanan Tinggi Protein untuk Daya Tahan Tubuh
Sagu merupakan sumber karbohidrat yang dapat menjadi sumber energi untuk tubuh. Selain itu, ada berbagai jenis kandungan lainnya, seperti lemak, protein, serat, dan zat besi. Namun, jumlah nutrisi lainnya tidaklah terlalu banyak.
Dalam 100 gram sagu, terdapat nutrisi seperti: 332 kalori, protein kurang dari satu gram, lemak kurang dari satu gram, karbohidrat 83 gram, serat kurang dari satu gram, Zinc 11 persen dari referensi asupan harian. Selain zinc, makanan ini rendah akan vitamin dan mineral. Hal ini membuat tepung sagu menjadi jenis tepung yang paling rendah nutrisi dibandingkan dengan jenis tepung lainnya.
Tepung sagu juga bisa menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang memiliki alergi terhadap gluten. Hal ini karena tepung sagu tidak mengandung gluten secara alami di dalamnya.
Baca Juga:Manfaat Vitamin K Hingga Bahaya Kekurangannya
Berikut berbagai manfaat sagu yang bisa kamu rasakan untuk tubuh, seperti:
- Meningkatkan Berat Badan
Tepung sagu memiliki kandungan kalori yang sangat tinggi. Hal ini sangat baik untuk membantu kamu mendapatkan energi agar tubuh berfungsi secara normal. Selain itu, kalori yang cukup banyak membuat kamu bisa meningkatkan berat badan lebih optimal.
- Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
Kadar kolesterol dan trigliserida yang tinggi dapat memicu gangguan jantung. Nyatanya, mengonsumsi tepung sagu bisa membuat kadar trigliserida dan kolesterol lebih rendah daripada pengonsumsian jenis tepung lainnya.
Baca Juga:Proses Pembuatan Makanan Berserat Mempengaruhi Manfaatnya, Ini Penjelasannya
- Meningkatkan Kekuatan Fisik
Mengonsumsi makanan, seperti bubur yang terbuat dari sagu sebelum berolahraga atau berkegiatan mampu meningkatkan kekuatan fisik. Hal ini karena sagu memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi sehingga mampu memenuhi kebutuhan energi pada tubuh.
- Menjaga Kesehatan Pencernaan
Meskipun sedikit, sagu masih memiliki kandungan serat di dalamnya. Hal ini bisa membantu kamu untuk menjaga kesehatan pencernaan agar kamu terhindar dari gangguan pencernaan. (halodoc/hm14)
PREVIOUS ARTICLE
Haji Novri Ompusunggu: Mari Sama-sama Membangun Simalungun