Bertambah 10 Orang Terpapar Covid-19 di Toba, Ingat Pakai Masker!!!
bertambah 10 orang terpapar covid 19 di toba ingat pakai masker
Toba, MISTAR.ID
Sangat mengejutkan, sebanyak 10 orang warga Kecamatan Parmaksian, Kabupaten Toba dinyatakan terpapar Covid-19.
Pertambahan terkonfirmasi positif ini berdasarkan laporan Update Covid-19 Toba yang disampaikan Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Toba Siti Nuraya Sirait, M.Kes kepada Mistar, Jumat (11/12/20).
Dalam laporan update itu, disebutkan, jumlah terkonfirmasi positif sebelumnya di Kabupaten Toba sebanyak 49 orang, dan dengan bertambahnya 10 orang, total keseluruhan menjadi 59 orang.
Baca Juga: Gawat! Sehari, Pasien Positif Covid-19 Bertambah 15 Orang di Toba
Ke 10 terkonfirmasi positif baru itu merupakan warga Kecamatan Parmaksian, dimana dari data laporan sebelumnya terdapat 24 orang warga kecamatan tersebut yang terkonfirmasi positif, sehingga jumlah total warga Kecamatan Parmaksian yang terpapar saat ini sebanyak 34 orang.
Terkonfirmasi positif lainnya adalah warga Kecamatan Balige sebanyak 6 orang, warga Porsea dan Pintupohan Meranti masing-masing 5 orang.
Baca Juga: Rumah Sakit Adam Malik Kembali Menambah Ruang Rawat Pasien Covid-19
Sementara warga Kecamatan Lumban Julu, Siantar Narumonda, Ajibata dan Sigumpar masing-masing sebanyak 2 orang yang terpapar, ditambah warga Kecamatan Laguboti yang terpapar 1 orang.
Dalam laporan yang disampaikan Siti Nuraya, kasus suspek dan probable nihil, sementara jumlah kontak erat sebanyak 92 orang yang tersebar di 5 kecamatan, yakni, di Balige, Silaen, Porsea, Sigumpar dan di Kecamatan Parmaksian.
Siti Nuraya Sirait tak bosan-bosannya kembali mengimbau seluruh masyarakat di Kabupaten Toba agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus corona, dan meminta agar seluruh warga selalu memakai masker jika keluar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun pakai air bersih yang mengalir, serta menghindari kerumunan untuk menjaga jarak kontak.(james/hm02)
PREVIOUS ARTICLE
Rusia Diguncang Bom Bunuh Diri, 6 Polisi Terluka