27.8 C
New York
Tuesday, July 16, 2024

Penembak Trump Ditembak Mati, 1 Peserta Kampanye Juga Tewas

Pennsylvania, MISTAR.ID

Donald Trump ditembak di telinga saat kampanye pada Sabtu (13/7/24) waktu setempat. Darah terlihat mengucur ke wajahnya seusai tembakan. Petugas Secret Service segera mengelilinginya, sebelum Trump bangkit kembali sembari mengepalkan tinjunya ke udara. Ia terlihat mengucapkan kata-kata “Fight! Fight! Fight! (Lawan! Lawan! Lawan!).

Secret Service mengatakan, pelaku penembakan ditembak mati usai insiden itu. Satu peserta kampanye juga tewas dan dua orang yang menyaksikan kampanye ikut terluka, seperti dilaporkan Reuters. Insiden ini juga sedang diselidiki sebagai percobaan pembunuhan.

Kandidat Presiden dari Partai Republik, Donald Trump (78) baru saja memulai pidato ketika tembakan terdengar. Dia langsung memegang telinga kanannya dengan tangan kanan. Trump kemudian melihat tangannya yang berdarah sebelum berlutut di belakang podium. Sesaat kemudian agen-agen Secret Service mengerumuni dan menutupinya.

Baca juga: Donald Trump Ditembak Saat Berkampanye di Pennsylvania

Dia muncul sekitar satu menit kemudian, topi merah “Make America Great Again”-nya terlepas, dan terdengar mengatakan “tunggu, tunggu,” sebelum agen membawanya ke dalam kendaraan.

“Saya ditembak dengan peluru yang menembus bagian atas telinga kanan saya,” kata Trump di platform Truth Social miliknya setelah penembakan di Butler, Pennsylvania, sekitar 50 km utara Pittsburgh.

“Banyak darah yang keluar,” sambungnya.

Baca juga: Vonis Uang Tutup Mulut Donald Trump Dipending Sampai September 2024

Hingga saat ini identitas dan motif penembak belum diketahui. Para pemimpin Republik dan Demokrat dengan cepat mengecam kekerasan tersebut.

Related Articles

Latest Articles