2.8 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Terungkap! Pemulung yang Tewas di Trotoar Bernama Darwin Sipayung Warga Marihat

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Kepolisian Pematangsiantar akhirnya mengungkap identitas pria paruh baya yang meninggal dunia dengan posisi terlentang di trotoar Jalan Sotomo, Kota Pemangsiantar, Selasa (30/11/21).

Pria paruh baya tersebut bernama lengkap, Darwin Sipayung (64) warga Jalan Pisang, Kelurahan Pardamean, Kecamatan Siantar Marihat, Kota Pematangsiantar.

Kapolsek Siantar Timur Iptu Andre Siregar mengatakan, bahwa saat ini jenazah pria paruh baya yang meninggal dunia tersebut telah dijemput oleh pihak keluarga.

Baca juga:Heboh! Pemulung Tewas di Atas Trotoar Jalan Sutomo Siantar

“Sudah dijemput oleh pihak keluarga. Korban itu kesehariannya sebagai tukang mencari bobot (Pemulung). Korban ini statusnya lajang. Dugaan sementara, penyebab meninggal dunia lantaran kecapean. Kemungkinan tadi jatuh karena kecapekan kerja,” jelas Kapolsek.

Sebelumnya diberitakan, warga yang berada di seputaran Jalan Sutomo, Kota Pematangsiantar dihebohkan dengan adanya seorang pria yang meninggal dunia di atas trotoar dengan posisi terlentang, Selasa (30/11/21) sekira pukul 15.00 WIB. (hamzah/hm06)

Related Articles

Latest Articles