Medan, MISTAR.ID
Polsek Medan Sunggal meringkus seorang pria yang diduga pemakai narkoba di Jalan Flamboyan Gang Tower Kecamatan Sunggal, Sabtu (27/6/20). Dari pria bernama Angga Hariandi (31) ini, petugas menyita 1 paket sabu-sabu.
Penangkapan terhadap pria warga Jalan Flamboyan Gang Manggis itu bermula dari laporan masyarakat yang menyebutkan maraknya peredaran narkoba di lokasi itu. Dari informasi ini, petugas langsung turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan.
Baca Juga:Pengedar Ganja Dan Dua Pemakai Sabu Masuk Sel
Ketika sampai di lokasi, petugas melihat Angga sedang berjalan kaki. Namun, setelah didekati polisi, pria ini berusaha melarikan diri sambil membuang narkoba jenis sabu. Beruntung, petugas dengan sigap menangkap pria pengangguran ini.
Kemudian, petugas menyita sabu satu paket kecil yang sempat dibuang tersangka. Kanit Reskrim Polsek Sunggal AKP B Simanjuntak menyebutkan, tersangka sudah diamankan. “Masih kita kembangkan,” sebut dia.(saut/hm10)